Inilah Rekomendasi Wisata Pantai Terindah di Subang, Jawa Barat. Destinasi Wisata Bahari yang Kaya Pesona, Eksotis, Populer dan Terhits Bisa Menjadi Tujuan Liburan yang Seru dan Menyenangkan.
Destinasi wisata Subang sangat beragam, mulai dari wisata gunung, curug, pemandian air panas, waterpark, hingga pantai. Walaupun berada di pesisir utara, pantai-pantai di kabupaten ini memiliki keindahannya tersendiri dengan sajian pemandangan laut Jawa.
Berlibur ke Subang juga tidak pernah membosankan apalagi dengan fasilitas yang semakin lengkap. Ada banyak aktivitas seru yang bisa dilakukan saat mengunjungi objek wisata pantai.
Wisata pantai pun disukai oleh semua kalangan dan menjadi salah satu liburan yang cukup murah. Beberapa wisata pantai di Subang, Jawa Barat dapat menjadi pilihan liburan untuk anak, remaja, hingga orang dewasa.
1. Pantai Cirewang
Salah satu pantai yang populer sebagai destinasi wisata bahari di Subang adalah Cirewang. Sebuah objek wisata pantai yang menyajikan pemandangan laut khas pesisir utara Pulau Jawa. Ombak di pantai ini tidak setinggi ombak di pesisir selatan. Namun, Pantai Cirewang tidak kalah menarik dengan beragam pesona yang ditawarkan.
Pantai Cirwang berada di Legonkulon yang sering menjadi pilihan bagi masyarakat Subang dan sekitarnya untuk berlibur. Wisata ke pantai ini juga menjadi alternatif liburan yang cukup murah meriah. Cirewang pun memiliki pantai dengan keindahan dan keunikannya tersendiri.
Pantai yang lokasinya dekat dengan perkampungan nelayan Cirewang ini menawarkan wisata pantai dan hutan bakau. Wisatawan yang ingin melihat Pantai Cirewang akan terlebih dahulu menjumpai hutan mangrove. Rimbunan pohon bakau ini berada di sebuah daratan kecil yang disebut tanah timbul Cirewang.
Keberadaan pohon bakau membuat area pesisir Cirewang ini terlindungi dari abrasi. Beberapa jenis ikan dan burung hidup di daerah hutan bakau tersebut. Sebuah dermaga kecil dibangun di tanah timbul Cirewang yang menjadi akses untuk wisatawan menuju Pantai Cirewang.
Kawasan wisata pantai ini dapat dicapai dengan cara menyeberang menggunakan perahu nelayan. Anda bisa menyewa perahu untuk sampai ke lokasi pantai dengan perjalanan sekitar 10 menit. Wisatawan perlu membayar tiket masuk yang tarifnya cukup murah sekitar Rp 15.000,- per orang.
Suasana di Pantai Cirewang cukup asri dan terjaga dengan baik oleh masyarakat sekitar. Cocok untuk liburan bagi Anda yang ingin refreshing atau melepas penat. Menikmati pemandangan dan bersantai di pantai akan membuat pikiran menjadi lebih tenang dan lebih fresh.
Lokasi: Pangarengan, Kec. Pamanukan, Kab. Subang.
2. Pantai Kalapa Patimban
Pantai Patimbang merupakan salah satu objek wisata alam yang berada di Dusun Patimbang. Menjadi destinasi wisata pantai favorit bagi masyarakat Subang dan sekitarnya. Sesuai dengan namanya, pantai ini menyuguhkan pemandangan pantai dengan deretan pohon-pohon kelapa di sepanjang pesisirnya.
Objek wisata Pantai Kalapa Patimban cocok dijadikan tujuan wisata keluarga. Kegiatan-kegiatan seru yang bisa dilakukan antara lain memancing, naik perahu, dan menyusuri tepian pantai. Wisatawan bisa menyewa perahu dari nelayan sekitar untuk berkeliling atau untuk mencari spot memancing.
Pantai ini cukup landai sehingga anak-anak bisa bermain di sekitar pantai. Pasir pantainya pun tidak terlalu kasar sehingga nyaman untuk bermain di atasnya. Jika tidak ingin panasan, wisatawan bisa berteduh di bawah pohon kelapa. Anda bisa berteduh sambil menikmati air kelapa muda yang segar.
Pantai yang berada di Dusun Patimban ini juga menjadi salah satu objek wisata pantai yang cukup murah. Jumlah wisatawan yang datang ke Pantai Kalapa Patimban biasanya akan meningkat saat akhir pekan atau hari-hari libur lainnya. Lokasinya sekitar 40 menit dari pusat Kota Subang.
Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi atau transportasi umum untuk menuju kawasan pantai ini. Fasilitas tempat parkir sudah tersedia sehingga wisatawan yang membawa kendaraan sendiri dapat memarkir kendaraannya dengan lebih mudah. Fasilitas lain yang juga disediakan adalah warung makan dan toko oleh-oleh.
Berbagai hidangan laut disajikan di warung-warung sekitar pantai ini dengan harga yang cukup terjangkau. Anda bisa mencoba olahan seafood seperti cumi goreng, udang bakar, ikan bakar, dan aneka hidangan laut lainnya. Rasanya pun lezat dengan bahan-bahan yang segar dari laut sekitar.
Lokasi: Patimban, Kec. Pusakanagara, Kab. Subang.
3. Pantai Pondok Bali
Salah satu rekomendasi wisata pantai di Subang yang hits dan populer adalah Pantai Pondok Bali. Objek wisata pantai yang tidak pernah sepi pengunjung, terlebih lagi saat musim liburan tiba. Banyak pengunjung yang menghabiskan waktu liburan untuk bermain di pantai atau sekedar menikmati pemandangannya.
Panorama pantai yang elok dengan pasir hitam kecokelatan yang cukup bersih. Pepohonan yang berjejer di sepanjang pesisir pantai semakin menambah indah pemandangan Pantai Pondok Bali. Di bawah pepohonan tersebut, Anda bisa berteduh dari terik panas.
Wisatawan bisa menghilangkan penat menikmati keindahan pantai ditemani dengan semilir angin pantai yang segar. Jika ingin bermain di bibir pantai, sebaiknya Anda menggunakan pakaian yang nyaman dan menyerap keringat.
Ombak di pantai ini relatif tenang sehingga aman untuk pengunjung berenang. Namun, untuk pengunjung yang membawa anak kecil juga dihimbau untuk tetap menjaga dan mengawasi si kecil saat berenang di tepi pantai. Jika Anda berlibur bersama anak, tersedia arena bermain anak di sekitar Pantai Pondok Bali ini.
Bagi wisatawan yang hobi memancing, beberapa spot memancing tersedia di pantai ini. Wisatawan juga bisa menyewa perahu untuk mencapai lokasi memancing yang ada di Pantai Pondok Bali. Area untuk memancing memang menjadi salah satu fasilitas objek wisata ini. Fasilitas lainnya meliputi warung, toilet, mushola, dan tempat parkir.
Pantai Pondok Bali bisa dikunjungi kapan saja dengan tiket masuk sekitar Rp 15.000,-. Bawa bekal makanan sendiri apabila Anda ingin berhemat. Namun jika tidak membawa bekal jangan khawatir, warung-warung di sekitar pantai banyak menjual makanan dan minuman dengan harga yang ramah di kantong.
Lokasi: Mayangan, Kec. Legonkulon, Kab. Subang.
4. Pantai Plentong Subang
Wisata pantai yang hits di Subang salah satunya adalah Pantai Plentong. Objek wisata pantai yang berada di Pusakanagara, Subang ini sering menjadi tujuan wisata akhir pekan. Cocok untuk semua kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.
Wisatawan yang datang dengan membawa anak kecil bisa mengajak mereka bermain di sekitar pantai. Jika ingin melepas penat, Anda bisa duduk santai sambil menikmati pemandangan laut Jawa yang disuguhkan objek wisata ini.
Pantai Plentong Subang buka setiap hari dan harga tiket masuknya cukup murah hanya sekitar Rp 10.000,- untuk setiap pengunjung. Bagi Anda yang membawa kendaraan, tarif parkir untuk sepeda motor hanya Rp 3.000,- dan Rp 5.000,- untuk mobil.
Selain fasilitas tempat parkir, objek wisata pantai ini juga memiliki fasilitas lainnya seperti spot foto, warung makan, mushola, toilet, dan area camping.
Waktu terbaik untuk menikmati pemandangan Pantai Plentong adalah pagi dan sore hari. Jika ingin menghindari keramaian pengunjung, Anda bisa datang pada hari biasa atau weekdays. Jangan lupa untuk membawa perlengkapan seperti kamera dan baju ganti.
Lokasi: Tanjung Pura, Patimban, Kec. Pusakanagara, Kab. Subang.
5. Pantai Pondok Putri
Pantai cantik dengan laut yang cukup tenang menjadi ciri khas dari Pantai Pondok Putri di Legonwetan, Subang. Lokasi pantai ini tidak jauh dari pantai populer di Subang yaitu Pantai Pondok Bali. Anda bisa mampir ke dua pantai tersebut saat berada di Subang.
Keindahan panorama pantai dengan laut yang tenang sudah begitu terkenal di kalangan wisatawan yang pernah mengunjungi Pantai Pondok Putri. Pantai yang satu ini juga terkenal dengan keunikan lokasi pantai yang terbentuk dari abrasi air laut. Daratan di pantai ini awalnya luas dan semakin kecil hingga membentuk pantai akibat abrasi.
Saat air laut sedang surut, area daratannya menjadi lebih luas. Wisatawan dapat lebih leluasa untuk bermain di atas pasir pantainya yang berwarna hitam. Pengunjung pun dapat berenang di sekitar pantai. Ombaknya di pantai ini sangat kecil atau hampir tidak berombak sehingga aman untuk berenang.
Fasilitas yang tersedia di objek wisata Pantai Pondok Putri antara lain tempat parkir, mushola, kamar mandi, dan warung makan. Tempat parkir yang ada di pantai ini tidak begitu luas. Tarif parkir kendaraan roda dua sekitar Rp 5.000,- dan Rp 10.000,- untuk kendaraan roda empat. Sementara itu, untuk tiket masuknya sendiri sekitar Rp 15.000,-.
Pantai Pondok Putri, Subang ini bisa menjadi rekomendasi wisata murah meriah untuk mengisi waktu liburan. Anda bisa menyiapkan perlengkapan wisata termasuk bekal makanan. Namun jika tidak membawa bekal sendiri, wisatawan bisa mampir ke warung makan atau restoran yang berada di sekitar pantai.
Setelah lelah bermain di pantai, Anda bisa mampir ke warung makan untuk menikmati berbagai kudapan lezat dengan harga terjangkau. Olahan seafood wajib dicoba saat Anda berada di sini.
Lokasi: Legonwetan, Kec. Legonkulon, Kab. Subang.
Itulah deretan wisata pantai di Subang yang hits dan populer di masyarakat sekitar dan juga para traveler. Daftar wisata bahari di Kabupaten ini bisa menjadi rekomendasi wisata menarik untuk Anda dan sahabat maupun keluarga untuk menghabiskan liburan.