Jika mendengar nama Kota Pekalongan, tentu yang akan kamu ingat adalah batiknya. Ya, Pekalongan memang sangat identik dengan batik. Namun, selain identik dengan kekayaan budaya batiknya, Pekalongan juga memiliki tempat-tempat wisata yang indah.
Nama Pekalongan berasal dari kata kalong, yang berarti kelelawar, namun bukan berarti kota ini memiliki banyak kelelawar. Nama itu diambil karena dulu ada Bupati Kendal pertama yang bernama Raden Bahu sering melakukan tapa kalong, bertapa seperti kalong dengan posisi terbalik.
Di Kota Pekalongan ini ada banyak destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi. Kamu bisa mengunjungi berbagai tempat wisata dengan aneka keunikan dan karakteristik, baik bersama teman, saudara, atau keluarga. Berikut adalah 25 tempat wisata di Pekalongan yang bisa kamu kunjungi:
1. Wisata Batik
Pekalongan memang identik dengan batik, maka di sini kamu juga akan menemukan museum batiknya. Dengan berkunjung ke museum ini, kamu bisa memperkaya pengetahuanmu mengenai batik yang ada di Indonesia.
Di dalam museum ini terdapat ratusan jenis batik dengan berbagai corak, baik batik kuno maupun batik yang modern. Untuk masuk ke museum, kamu tidak perlu khawatir karena ada tiket masuknya, sebab biaya tiket masuk museumnya cukup murah.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Jatayu No.3, Panjang Wetan, Kec. Pekalongan Utara, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
2. Pantai Depok
Objek wisata ini merupakan tempat paling cocok untuk Anda berwisata bersama keluarga. Selain tiket masuknya yang murah, tempat ini juga memiliki pemandangan yang indah dengan ditumbuhi pohon-pohon hijau di sekeliling pantai. Ombak Pantai Depok tidak terlalu besar, sehingga Anda bisa bermain air ataupun pasir. Pohon nyiur selain menambah keindahan juga bisa sebagai tempat berteduh.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Sawah, Depok, Kec. Siwalan, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
3. Wisata Watu Ireng
Wisata ini berada di Kandang Serang, dan tempatnya ada di sebuah bukit dengan luas sekitar 2 hektare. Di bukit tersebut ada banyak batu besar berwarna hitam, dan di atas bukit juga tumbuh semak belukar yang jika kamu injak akan berbunyi dung-dung layaknya suara gong.
Di tempat wisata satu ini ada banyak mitos yang beredar terkait watu ireng. Dan konon, di puncak bukit ada mulut goa yang terhubung dengan dasar bukit dan di dalamnya ada seperangkat gamelan serta pasukan kuno. Watu ireng ini juga sering digunakan untuk meditasi.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Raya Lambur, Kec. Kandangserang, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
4. Pantai Pasir Kencana
Pantai Pasir Kencana merupakan pantai yang memiliki pasir putih yang bersih. Banyak sekali aktivitas yang bisa Anda lakukan disana seperti berenang dan menyaksikan pertunjukan pagelaran bulanan.
Namun yang menjadi aktivitas favorit di tempat ini adalah menikmati matahari terbenam atau sunset dari jembatan cinta. Jika Anda ingin berkunjung ke pantai ini, Anda harus menempuh jarak sekitar 20 menit dari Pekalongan.
Harga Tiket: Rp 5.500; Map: Cek Lokasi Alamat: Wonokerto, Panjang Wetan, Kec. Pekalongan Utara, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
5. Curug Bajing
Salah satu tempat wisata alam yang ada di Pekalongan adalah curug bajing, unik bukan namanya? Curug ini berada di ketinggian 1300 mdpl, sehingga suasana di sana sangatlah sejuk dan segar. Air curug dengan ketinggian 70 meternya juga mengalir cukup deras, kamu pasti akan sangat betah berada di sini.
Kamu akan mendengar suara gemericik air yang merdu dan pastinya akan memberikan rasa nyaman ketika kamu mendengarnya. Curug yang berada di Kecamatan Petungkriyono ini dapat kamu nikmati dengan berjalan kaki sekitar 300 meter terlebih dulu.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Raya Petungkriyono, Curugmuncar, Kec. Petungkriono, Pekalongan, Jawa Tengah. |
6. Gunung Regojembangan
Destinasi wisata ini merupakan tempat yang paling populer dikalangan wisatawan lokal maupun mancanegara. Gunung Regojembangan memiliki keindahan yang tidak ada duanya, jadi sangat disayangkan jika Anda berkunjung kesana jika berada di Pekalongan.
Gunung ini berada pada ketinggian 2117 meter diatas permukaan laut dengan dua akses pendakian yaitu Kecamatan Petungkriono Kabupaten Pekalongan dan Kecamatan Wanayasa Kabupaten Banjarnegara.
Gunung Regojembangan tidaklah lebar kira-kira selebar lapangan badminton, yang berupa tanah dan tanpa tumbuhan. Sekitar 80 tahun yang lalu, puncak gunung ini agak cekung ke dalam sehingga masyarakat memberi nama Regojembangan yang memiliki arti jambangan.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Curugmuncar, Kec. Petungkriono, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
7. Pantai Slamaran Indah
Apakah kamu suka berwisata ke pantai, jika iya, pantai Samaran Indah yang berada di Pekalongan Utara ini bisa kamu jadikan sebagai rujukan. Pantai ini sangat identik dengan mitos Dewi Lanjar yang keratonnya dikatakan berada di Pantai Slamaran.
Maka ketika kamu berada di pantai ini, kamu akan menemukan beberapa wisatawan yang melakukan beberapa ritual untuk menghormati Dewi Lanjar. Fasilitas pengunjung di sana sudah cukup memadai, jadi kamu dapat berwisata dengan nyaman di pantai ini.
Harga Tiket: Rp 5.500; Map: Cek Lokasi Alamat: Krapyak Lor, Kec. Pekalongan Utara, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
8. Bukit Pawuluhan
Bukit Pawuluhan merupakan tempat wisata yang paling populer dikalangan wisatawan. Disini Anda bisa melihat golden sunrise atau berkemah untuk menikmati indahnya pemandangan yang disuguhkan oleh alam Puluwuhan.
Untuk bisa sampai ke puncak Bukit Pawuluhan Anda bisa menempuh jarak sekitar 3 jam dari kota Pekalongan dengan menggunakan motor, karena transportasi yang bisa menuju kesana hanya kendaraan roda dua.
Di perjalanan menuju Bukit Pawuluhan Anda akan melihat berbagai pemandangan yang indah dan mempesona dari persawahan hijau, hutan yang masih asri dan alam Pekalongan yang memiliki udara sangat sejuk. Jika Anda beruntung, bisa melihat sekumpulan monyet liar yang bermain atau bergelantungan di pohon pinggir jalan.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Klesem, Kec. Kandangserang, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
9. Pantai Wonokerto
Jika hendak ke Pantai Wonokerto, kamu hanya perlu menempuh waktu kurang lebih 20 menit dari jalur Pantura. Jalanan menuju pantai ini juga sudah diaspal, kamu bisa ke sana dengan kendaraan roda dua atau pun roda empat. Namun sayangnya ada beberapa jalan yang berlubang.
Di pantai Wonokerto ini kamu bisa menikmati pasir putih dan juga menikmati suasana pantai dengan berjalan-jalan di pinggir pantai. Jika ingin liburanmu lebih menyenangkan, kamu bisa menaiki perahu dengan menyewa perahu milik para nelayan yang ada di sana.
Harga Tiket: Rp 2.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Wonokerto Kulon, Kec. Wonokerto, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
10. Mangrove Park Pekalongan
Mangrove Park Pekalongan merupakan salah satu tempat wisata Taman Mangrove yang cukup besar di Pekalongan, Jawa Tengah. Keberadaan tempat ini sangat penting karena menjadi suatu dasar pembentukan rantai makanan dari ekosistem laut dan mencegah abrasi pantai.
Tempat ini merupakan salah satu upaya untuk mengajak masyarakat untuk ikut menjaga dan melestarikan lingkungan. Selain pemandangan yang indah, tempat ini juga mempunyai fasilitas lain yang bisa Anda nikmati seperti shelter, jogging track, menara pandang dan area pembibitan.
Mangrove Park Pekalongan juga menyediakan Banana Boat untuk berkeliling Taman dengan membayar sekitar Rp. 15.000,00 per orang.
Harga Tiket: Rp 4.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Kandang Panjang, Kec. Pekalongan Utara, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
11. Curug Muncar
Wisata alam curug yang selanjutnya adalah Curug Muncar, salah satu curug yang populer dengan ketinggian 1.249 di atas permukaan air laut. Curug ini berada di Kecamatan Petungkriyono, sekitar 30 kilometer dari ibukota kabupaten Pekalongan.
Di curug ini kamu akan mendapatkan suasana sejuk dan menenangkan. Curug ini juga dikelilingi oleh lereng gunung Rogojembangan. Jika berkunjung ke curug ini, kamu tak perlu khawatir, berbagai fasilitas sudah disediakan untuk pengunjung, meskipun jalan menuju ke sana cukup panjang dan juga berliku-liku.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Curugmuncar, Kec. Petungkriono, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
12. Curug Bidadari Pekalongan
Tempat wisata ini diberi nama Curug Bidadari karena berasal dari dongeng masyarakat. Warga sekitar mempercayai jika pada malam-malam tertentu ada seorang putri mandi di tempat tersebut.
Tempat wisata ini juga sering disebut Curug Batu Dinding Kolam Lima karena memiliki lima ceruk aliran air pada sekitar air terjun yang menyerupai kolam renang. Selain pemandangan yang indah, Curug ini juga memiliki Air Terju Kalirongi dan Sejarah Patung Ganesha.
Anda bisa menikmati liburan disini dengan berenang di kolam yang bisa digunakan untuk arena berenang dan bermain air. Jika Anda punya nyali untuk masuk ke lorong antara dua tebing batu, maka Anda akan menemukan air terjun. Untuk sampai ke tempat ini, Anda harus menempuh jarak sekitar 2 jam dari kota Pekalongan.
Harga Tiket: Rp 3.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jolotigo, Kec. Talun, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
13. Gunung Kendalisodo
Jika kamu suka berwisata ke gunung, Gunung Kendalisongo dapat menjadi salah satu rekomendasi buat kamu. Meski belum banyak pendaki yang mengetahui keberadaan gunung ini, namun para pecinta alam dan warga lokal sekitar gunung sudah sering melakukan pendakian ke gunung ini.
Gunung ini berada di ketinggian 1.697 meter di atas permukaan air, sehingga di atas akan terasa cukup dingin. Jika hendak mendaki ke sana, kamu perlu melakukan persiapan, sebab jalur pendakiannya cukup menantang dengan medan yang curam. Jadi, persiapkan fisik dan mentalmu sebelum mendaki ya.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Tlogohendro, Kec. Petungkriono, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
14. Pantai Krematorium
Pantai Krematorium merupakan tempat yang digunakan untuk ritual kremasi. Meskipun digunakan untuk ritual, namun tempat ini juga menarik karena banyak mengambil perhatian para wisatawan untuk berwisata kesana.
Garis Pantai Krematorium juga sering digunakan sebagai tempat untuk melihat dan mengambil gambar sunset yang cukup indah. Di pinggir pantai juga terdapat sejumlah karung pasir yang bertumpuk-tumpuk yang memiliki fungsi sebagai tanggul.
Berbeda tempat wisata lain, untuk menikmati berlibur di pantai ini Anda tidak perlu mengeluarkan uang untuk membayar tiket masuk.
Harga Tiket: Gratis; Map: Cek Lokasi Alamat: Kandang Panjang, Kec. Pekalongan Utara, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
15. Kedung Si Pingit Petungkriyono
Selain Bandung, Pekalongan juga punya grand canyon ala Pekalongan. Jika kamu sedang mencari tempat tenang untuk berenang, kamu bisa berkunjung ke sini. Kedung si Pingit bisa menjadi salah satu tempat yang tepat untuk kamu berlibur.
Selain itu, kamu juga bisa terjun dan juga melompat dari atas tebing, itupun jika kamu berani. Kedung yang berada di Kecamatan Petungkriyono ini memiliki air yang sangat jernih, juga sangat segar dengan warna birunya. Jadi sangat cocok untuk bermain air bersama teman dan keluarga.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Raya Doro-Pekalongan, Kayupuring, Kec. Petungkriono, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
16. Pantai Slamaran
Objek wisata ini merupakan salah satu wisata yang paling populer, karena letaknya yang strategis. Lokasinya berada di sekitar lima kilometer dari kota Alun-alun Pekalongan.
Pantai ini memiliki daya tarik yang masih alami. Dilengkapi dengan pemandangan yang indah, udara yang segar dan dapat digunakan sebagai tempat untuk menyaksikan terbenam dan terbitnya matahari.
Anda juga bisa menikmati aktivitas di Pantai Slamaran dengan memancing, keliling pantai dengan menggunakan perahu tradisional, bersantai menikmati suasana pantai dan menikmati tenggelam dan terbitnya matahari.
Harga Tiket: Rp 5.500; Map: Cek Lokasi Alamat: Krapyak Lor, Kec. Pekalongan Utara, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
17. Wisata Lolong
Apakah kamu suka wisata air? Jika iya, berkunjunglah ke wisata Lolong yang ada di daerah Karanganyar. Di tempat ini kamu bisa memacu adrenalin dengan melakukan rafting, outbound, camping, dan juga arum jeram.
Jika kamu adalah pecinta durian, kamu juga harus berkunjung ke wisata Lolong. Karena di desa wisata ini akan diadakan festival durian setiap tahun sekali, jadi kamu bisa menyesuaikan waktu kedatanganmu dengan diadakannya festival.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Raya Karanganyar-Lebakbarang, Lolong, Kec. Karanganyar, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
18. Black Canyon
Black Canyon merupakan salah satu tempat favorit bagi pencinta wisata air. Tempat ini juga terkenal sebagai Kedung Sipingit yang sangat menakjubkan dengan mata air yang alami untuk memanjakan mata dengan view tebing batu yang indah.
Batu tebing yang mengapit di kanan dan kiri, dipenuhi dengan aliran air yang menyegarkan dan jernih. Juga ada wahana yang menguji adrenalin seperti river tracking, river tubing dan body rafting. Untuk mencapai tempat ini Anda harus menempuh waktu 2 jam dari kota Pekalongan.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Kayupuring, Kec. Petungkriono, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
19. Wisata Linggo Asri
Jika kamu ingin belajar sambil berlibur, kamu bisa mengunjungi wisata alam Linggo Asri yang berada di Kabupaten Pekalongan. Di tempat wisata ini kamu bisa menikmati wisata pendidikan, olahraga, dan juga berbagai hiburan yang sudah disediakan.
Kamu dapat menikmati suasana pedesaan yang asri, hijau, dan tentunya berudara segar. Kamu juga bisa menjadikan lokasi wisata ini untuk berkemah. Jika akan bermalam di sana, kamu bisa menyewa sebuah mess yang memiliki kapasitas untuk 200 orang.
Harga Tiket: Rp 6.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Yosorejo, Linggoasri, Kec. Kajen, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
20. Curug Madu Doro
Destinasi wisata ini bisa menjadi salah satu tujuan Anda menikmati liburan bersama keluarga. Untuk menuju tempat ini Anda harus melewati jalan setapak yang berkelok kelok dengan pemandangan pepohonan hijau dari pegunungan yang indah.
Curug ini berada pada ketinggian 700 meter diatas permukaan laut. Tempat ini juga menjadi salah satu tempat favorit bagi para wisatawan lokal maupun mancanegara, karena setiap libur panjang hampir ratusan orang mengunjungi tempat ini.
Anda bisa berdiri atau duduk diatas bebatuan tepi curug sambil menikmati ketinggian Curug Madu Resmi. Selain itu Anda juga bisa mengabadikan momen liburan Anda bersama keluarga dengan mengambil foto berlatar pemandangan yang indah.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Lemahbang Lor, Lemah Abang, Kec. Doro, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
21. Kebun Teh Pagilaran
Jika kamu adalah penyuka wisata alam yang sejuk, dingin, asri, dan segar, kamu bisa berlibur ke Kebun Teh Pagilaran. Untuk sampai ke Kebun Teh ini kamu dapat menempuhnya dengan menggunakan kendaraan umum.
Kebun teh Pagilaran ini sangatlah luas, sehingga satu tempat ini terletak di beberapa kecamatan. Di sini kamu dapat memanjakan matamu dengan hamparan luas kebun teh berwarna hijau dengan suasananya yang sejuk.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Botosari, Paninggaran, Gununglangit, Kec. Kalibening, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
22. Telaga Mangunan
Telaga Mangunan adalah sebuah telaga yang berada pada ketinggian 2000 meter diatas permukaan laut. Ketika Anda berkunjung ke tempat ini akan merasakan sejuknya udara yang masih asri.
Anda juga bisa menyewa perahu kayak atau besar untuk mengelilingi telaga dengan membayar sekitar Rp. 5000,00 per orang.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Tlogohendro, Kec. Petungkriono, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
23. Masjid Al-Jami
Masjid Al-Jami adalah salah satu wisata religi di Pekalongan yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga. Masjid ini berada di Pekalongan Timur, kamu bisa singgah ke sana setelah menjalankan berbagai aktivitasmu selama seharian di Pekalongan.
Masjid ini dulunya dibangun oleh Raden Ario Wirio Temenggung Adinegoro, Bupati Pekalongan yang ketiga, pada tahun 1852. Masjid ini sangatlah indah dengan gaya arsitektur tradisional Jawa dan Timur Tengah. Dan masjid ini juga terkenal dengan keunikannya dalam melaksanakan salat tarawih.
Harga Tiket: Gratis; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. KH. Wahid Hasyim No.35, RW.6, Kauman, Kec. Pekalongan Timur, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
24. Curug Lawe
Curug Lawe merupakan salah satu tempat yang cocok buat Anda para pecinta wisata alam. Tempat ini lokasinya didalam hutan dan dikelilingi tebing yang sangat membutuhkan usaha untuk bisa dicapai. Namun pemandangan dan pengalaman dari wisata ini sangat sayang jika dilewatkan.
Keindahan curug ini sangat mempesona, dengan air terjun yang jatuh membatasi bebatuan dibawahnya dan dinding batu yang dilewati air menjadi sangat indah. Suara alam, serangga, dan gemericik air merupakan sebuah perpaduan ketenangan untuk para wisatawan.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Desa Cakrawati, Songowedi, Songgodadi, Kec. Petungkriono, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
25. Wisata Bahari PPNP
Kepanjangan dari PPNP adalah Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan, yaitu salah satu wisata alam laut yang ada di Pekalongan. Di tempat ini kamu akan menemukan berbagai macam jenis ikan, taman bunga, taman bermain anak, seperti ayunan, puteran, dan jungkat-jungkit.
Jika berkunjung ke wisata ini kamu bisa mengajak adikmu yang masih kecil. Karena selain berbagai area bermain, kamu juga bisa berkunjung ke sebuah ruang IPTEK yang berisi buku hasil penelitian, alat tangkap ikan, miniatur kapal, dan masih banyak lagi.
Harga Tiket: Rp 3.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. W.R. Supratman, Panjang Wetan, Kec. Pekalongan Utara, Kab. Pekalongan, Jawa Tengah. |
Itulah daftar tempat wisata yang dapat kamu kunjungi saat berlibur ke Pekalongan. Ada berbagai jenis tempat wisata bukan? Mulai dari wisata alam maupun wisata pendidikan dan juga religi. Kamu bisa mengunjungi berbagai tempat tersebut dengan siapapun. Kamu bisa menentukan dengan siapa kamu bisa berwisata, dan juga memilih tempat wisata yang ingin kamu kunjungi. Selamat berlibur ya, dan jangan lupa untuk menyiapkan berbagai kebutuhan untuk liburanmu yang menyenangkan.