Harga Tiket: Gratis, Jam Operasional: 12.00–20.00 WITA, Alamat: Jl. Wanagiri, Jimbaran, Kec. Kuta Selatan, Kab. Badung, Bali; Map: Cek Lokasi |
Bali memiliki berbagai macam wisata yang menarik. Bukan hanya yang bersifat alami tetapi ada juga beberapa destinasi wisata di Badung yang merupakan buatan dari beberapa pengelola yang menyulap suatu lahan menjadi objek wisata menarik yang wajib dikunjungi, salah satunya seperti rekomendasi kali ini yaitu Samasta Lifestyle Village.
Destinasi wisata ini merupakan pusat perbelanjaan yang dibangun langsung oleh pengelola PT. Permata Jimbaran Agung yaitu anak dari perusahaan PT Summarecon Agung Tbk (SMRA). Lahannya sekitar 7.000 meter persegi dapat anda nikmati seluruhnya.
Wisata ini menampilkan konsep yang menarik dengan menawarkan berbagai destinasi yang lengkap untuk dinikmati, seperti dari gaya hidup, hiburan serta makanan dan minumannya dengan menggunakan gaya khas Bali dan gaya barat. Pemandangan di sekitar kawasan juga memanjakan mata.
Daya Tarik yang Dimiliki Samasta Lifestyle Village
1. Pemandangan Indah
Samasta Lifestyle Village merupakan wisata yang menghadirkan antara berbagai perpaduan dari hiburan, gaya hidup maupun dari kuliner makanannya. Konsep wisata ini seperti Mall tetapi berada di outdoor. Lahannya memiliki luas sekitar 7.000 meter persegi dengan menampilkan keindahan yang menarik.
Konsep outdoor ini menawarkan udara yang sejuk dan dingin khas dari pegunungan. Pengunjung dapat menikmati keindahan bahkan dari alam bebas karena masih tersedia banyak pohon-pohon hijau yang rimbun menutupi. Kawasan yang masih asri ini sangat cocok untuk dijadikan tempat wisata menarik.
2. Fasilitas Mewah
Samasta Lifestyle Village memiliki berbagai macam kawasan yang menarik dengan fasilitas yang mewah dan unik menyajikan beberapa kuliner, hiburan maupun gaya hidup. Wisata ini menyuguhkan berbagai macam tempat nongkrong dengan gaya yang asyik seperti di beberapa area Gerai Krisna, gaya gelato, tanamera coffe dan lainnya.
Selain itu ada beberapa kawasan dengan keunggulan wisata kulinernya seperti Pat Bing Soo, Warung Simpang 5, Noh! Oleh Pison, tapaz hingga tempat makan daging babi terbaik di kawasan. Anda juga dapat berbelanja di beberapa toko outlet yang khusus dengan kualitas premium cocok sebagai oleh-oleh.
Tersedia juga supermarket di Bali yaitu Sereh Gourmet Market. Di supermarket ini pengunjung dapat berbelanja sepuas hati, banyak bumbu-bumbu atau makanan-makanan yang hanya didapat di supermarket ini dengan bahan dasar makanan khas Bali bercampur dengan barat.
Untuk gaya hidup ada berbagai macam tempat spa atau tempat yoga dan kesehatan yang dapat pengunjung datangi tentu dengan biaya yang miring. Seperti di Periplus ataupun star by the beach. Terdapat juga tempat mewah untuk khusus dansa di bangunan Salsa Gourmet Supermarket.
3. Pertunjukan Seni
Samasta Lifestyle village juga menampilkan daya tarik dari pertunjukan seni yang diberikan yaitu terdapat pertunjukan musik yang dilaksanakan di kawasan air mancur lokasi. Setiap minggunya banyak yang bernyanyi di sana, mulai dari penyanyi lokal daerah maupun beberapa penyanyi yang terkenal.
Pertunjukan musik ini yaitu berupa acoustic Live music. Bernyanyi live di sepanjang area. Biasanya disediakan kursi-kursi khusus untuk pengunjung yang ingin menonton sambil mengabadikan momen-momen menarik disetiap nyanyian yang diperdendangkan.
Selain acara pertunjukan musik, diselenggarakan juga pertunjukan tarian bali tradisional pada waktu-waktu tertentu. Sebenarnya hal ini merupakan salah satu cara untuk memperkenalkan jenis tarian kepada pengunjung baik yang berasal dari daerah setempat, daerah luar maupun dari warga mancanegara.
Ada berbagai macam tarian yang dipersembahkan dengan khas, biasanya penari ini memiliki kelompok khusus daerah yang sudah terlatih untuk menari dengan lihai, lincah dan gemulai. Pengunjung dapat menikmati tarian di pinggir panggung berada di kursi-kursi penonton sambil mengabadikan momen-momen.
4. Pet Festival
Daya tarik lainnya adalah setiap tahun sering diadakan pet festival. Karena lokasi Samasta Lifestyle Village yang bersifat outdoor memudahkan penyelenggaraan acara ini. Biasanya acara festival ini dilaksanakan selama 2 hari berturut-turut. Festival yang merangkup bazzar ini biasanya diperuntukkan bagi penggemar hewan.
Tetapi juga banyak pengunjung yang hanya sekadar datang untuk menikmati aktivitas festival. Anda dapat membawa peliharaan tersayang untuk mendatangi festival ini bersama. Berinteraksi dengan pecinta hewan lainnya. Selain itu digelar juga kontes foto khusus untuk para hewan.
Pemenang dari kontes biasanya akan mendapatkan voucher untuk menginap selama satu malam dua hari di penginapan Movenpick Resort and Spa. Festival ini juga menghadirkan beberapa klinik hewan untuk mendapatkan medical chek up dengan hewan peliharaan yang dibawa.
Hewan-hewan yang kerap kali terlihat seperti kucing, anjing, burung, ikan, kelinci, atau beberapa hewan reptil lainnya. Selain mendapatkan medical chek up, pengunjung juga mendapatkan talkshow khusus tentang cara-cara untuk merawat hewan peliharaan dengan benar dan baik, diadakan juga session tanya jawab di talkshow tersebut.
Alamat dan Rute Menuju Lokasi
Wisata dengan menampilkan sisi yang menarik baik tradisional maupun modern ini hanya dapat ditemui di Provinsi Bali, tepatnya terletak di jalan Wanagiri Jimbaran Kecamatan Kuta Selatan Kabupaten Badung. Kawasannya merupakan bagian dari kompleks Mandala Village Resort Jimbaran.
Adapun jarak tempuh perjalanan dari titik pusat kota Denpasar menuju ke lokasi Samasta Lifestyle Village yaitu sekitar 19 kilometer dengan waktu tempuh diperlukan sekitar 50 menit diperjalanan. Rute perjalanannya dari Kota Denpasar menuju ke jalan Ngurah rai. Setelah itu menuju jalan Pulau Seram, Jalan Pulau Ambon serta Jalan Teuku Umar.
Setelah sampai disana, teruskan ke Jalan Pulau Kawe lanjut ke Jalan Pulau Singkep di Pedungan. Terdapat alfamart di ujung jalan, anda tinggal belok kanan mengarah ke Jalan Pulau Moyo menuju ke arah Jalan Uluwatu II serta ke Jalan Wanagiri menuju ke kota Kuta Selatan.
Anda dapat melanjutkan perjalanan terus menyusuri jalanan sampai tiba di sebuah bundaran. Dari Bundaran dapat menuju ke Jalan kedua menuju ke jalan Wanagiri. Teruskan perjalanan sampai tiba di lokasi yang berada di sebelah kanan kanan, hanya butuh beberapa menit jalan dari bundaran untuk menuju ke Samasta Lifestyle Village.
Harga Tiket Masuk Objek Wisata
Menariknya, wisata ini tidak membutuhkan tiket biaya masuk. Pengunjung dapat berkeliling diseluruh kawasan secara gratis. Namun, untuk fasilitas seperti makanan dan minuman, tempat-tempat hiburan bahkan kesehatan harus dibayar sebagaimana seperti di Mall. Kawasan ini mirip konsep Mall dengan menggunakan lahan outdoor.
Sementara itu, adapun untuk waktu operasionalnya, wisata ini dibuka dari Hari Senin sampai dengan Hari Minggu dari pukul 12.00 WITA siang hari sampai pukul 20.00 WITA malam hari. Sebenarnya jam tutupnya bisa sampai tengah malam tetapi karena kondisi pandemic yaitu pembatasan waktu jadi jam tutup wisata dipercepat.
Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Samasta Lifestyle Village
1. Berkeliling Kawasan
Aktivitas yang dapat dilakukan adalah berkeliling di sepanjang kawasan. Menikmati berbagai macam panorama yang disajikan dengan fasilitas yang cukup. Jika berkunjung tentu anda akan kebingungan untuk melakukan aktivitas apa, oleh karena itu dengan berkeliling dapat membantu menemukan aktivitas menarik yang akan dilakukan.
2. Berburu Kuliner
Samasta Lifestyle Village menyediakan berbagai macam kuliner yang lezat. Mulai dari makanannya ataupun minuman. Anda dapat menikmati berburu kuliner dari berbagai restoran yang disedikan dengan biasanya menu utama adalah makanan khas Bali dicampur dengan menu ala Barat karena banyak turis yang berkunjung.
3. Berdansa
Terdapat salah satu gedung khusus untuk berdansa salsa, anda dapat melatih kelihaian ataupun belajar di gedung tersebut. Mendapat teman baru maupun mengajak teman-teman berdansa bersama dapat dilakukan di Samasta Lifestyle Village.
4. Melihat Pertunjukan
Wisata ini juga menyelenggarakan beberapa pertunjukan yaitu pertunjukan seni dan pertunjukan musik. Anda dapat menonton pertunjukkan di sekitar lokasi. Biasanya sudah disediakan khusus kursi-kursi bagi para penonton.
5. Belanja Oleh-Oleh
Berlibur rasanya tak lengkap jika tidak membawa oleh-oleh. Kawasan ini menyediakan berbagai macam oleh-oleh yang dapat anda beli dari mulai makanan, minuman maupun kerajinan-kerajinan khas Bali.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata
Kawasan Samasta Lifestyle Village memiliki fasilitas yang bisa dimanfaatkan pengunjung. Terdapat beberapa akomodasi perjalanan yang dapat ditempuh menuju ke lokasi wisata. Selain itu terdapat juga kawasan parkir kendaraan yang luas untuk mobil maupun motor dengan pengawasan yang ketat.
Di sepanjang area terdapat banyak pilihan restoran-restoran yang menawarkan berbagai makanan dan minuman khas Bali dan Barat. Selain restoran ada juga cafe-cafe khusus untuk nongkrong bersama rekan. Terdapat juga tempat-tempat berbelanja untuk oleh-oleh yang menawarkan banyak ragam.
Anda juga akan disuguhkan dengan fasilitas khusus untuk perawatan kecantikan atau kesehatan. Terdapat juga beberapa tempat belanja bahan makanan. Tersedia kursi-kursi khusus untuk duduk jika lelah berkeliling atau beberapa macam tempat pertunjukkan yang seru, pengunjung juga dapat berdansa di bangunan khusus salsa.
Samasta Lifestyle Village merupakan salah satu kawasan wisata yang menyuguhkan konsep perpaduan kuliner, gaya hidup maupun hiburan dengan bangunan khas outdoor. Anda dapat berkunjung sambil menikmati pemandangan serta fasilitas yang tersedia sehingga wisata kali ini sangat layak untuk didatangi terlebih dengan keluarga.