Hy-Brasil merupakan pulau misterius yang tercatat di peta dari tahun 1325 hingga 1800-an. Menurut legenda Irlandia, Hy-Brasil adalah pulau yang diselimuti kabut dan hanya dapat dilihat satu kali dalam setiap tujuh tahun.
Dunia ini sebenarnya menyimpan berbagai misteri yang banyak ingin dipecahkan oleh para ilmuwan. Tidak hanya di Indonesia, Anda juga bisa menemukan misteri dan keunikan keunikan lain di berbagai negara. Berbagai misteri yang belum terpecahkan hingga saat ini ada pulau atlantis yang katanya menghilang dan juga pulau Hy-Brasil yang sering muncul dalam kisah kisah dongeng.
Banyak yang merasa penasaran dengan keberadaan dari pulau satu ini. Pada beberapa peta, pulau ini sering diperlihatkan namun tidak ada yang tau tentang keberadaan sesungguhnya. Jika berdasarkan ceritanya, Anda bisa menemukan pulau unik ini di sebelah barat Irlandia. Lalu bagaimana kebenarannya? Apakah pulau misterius ini benar benar ada?
Hy-Brasil Terakhir Terlihat pada Tahun 1878
Dari buku “Irish Wonders” yang diterbitkan pada tahun 1888, disebutkan bahwa pulau misterius itu terakhir terlihat pada tanggal 7 Juli 1878. Spekulasi beredar bahwa pulau itu hanya dapat terlihat pada tanggal-tanggal dengan angka tujuh, yang merupakan simbol spiritual bagi masyarakat Irlandia.
Legenda tentang Hy-Brasil semakin dikenal di Irlandia. Ada cerita tambahan yang menyebutkan bahwa jika seseorang menginjakkan kaki di pulau itu, mereka akan bertemu dengan kelinci hitam besar serta seorang penyihir yang tinggal bersamanya.
Beberapa orang meyakini bahwa di balik kabut pulau tersebut, ada dewa yang bersembunyi, peradaban yang lenyap, dan yang paling mengejutkan adalah kemunculan UFO.
Namun, tidak ada bukti konkret bahwa seseorang pernah menginjakkan kaki di pulau misterius berhawa kabut di Irlandia ini. Meski banyak yang mencarinya, pulau itu tetap tak dapat ditemukan.
Apakah Hy-Brasil Benar-Benar Ada?
Berdasarkan faktanya, banyak yang mengatakan bahwa pulau ini tidak ada namun selalu ditampilkan di peta dengan ukuran kecil. Keberadaannya yaitu di bagian sebelah barat dari Irlandia. Penamaan pulau tersembunyi ini diketahui dari sebuah mitologi Celtic. Dalam sebuah cerita rakyat yang berkembang di Irlandia, pulau ini hanya bisa terlihat dari arah pantai di barat Irlandia.
Pulau tersebut hanya akan terlihat selama 1 hari dan untuk hari hari lainnya diselimuti oleh kabut. Pulau misterius ini memiliki banyak sekali nama yang berbeda beda mulai dari Hy-Brasil, Brazil, Breasal, The Enchanted Island, The Isle The Blessed dan O’Brasil. Sebenarnya gambar dari pulau ini sudah ada sejak lama di peta atlantik dan bahkan sudah berabad abad.
Berdasarkan faktanya, pulau misterius ini sudah tergambar pada peta Portolan di tahun 1325 yang dibuat oleh Kartografer Majorcan Anelino. Kemudian, Kartografer Venesia Andrea Bianco pada tahun 1436 kembali menempatkan pulau Insula de Brasil ini di peta. Namun berdasarkan faktanya, banyak sejarawan yang menyimpulkan bahwa Kartografer menempatkan pulau ini karena banyak rumor beredar tentang pulau ini.
Sejak awal rumor pulau misterius ini, banyak ekspedisi yang akhirnya diluncurkan untuk mencari tahu tentang keberadaannya. Meskipun belum pernah ditemukan dan belum ada data valid tentang keberadaanya, pada tahun 1873 pulau ini kembali muncul di peta angkatan laut Inggris. Selain itu, peta yang dibuat pada tahun 1562 oleh Kartografer Spanyol Diego Gutierrez juga memunculkannya.
Dalam peta tersebut, Pulau Hy-Brasil yang misterius ini disebut dengan Isolo de Brasil yang letaknya ada di Barat Daya Irlandia dan timur monster laut. Dalam peta yang dibuat oleh Abraham Ortelius di tahun 1570 berada di sebelah barat Irlandia Tengah. Lalu kira kira dimana posisi yang benar dari pulau ini? semua masih dalam tanda tanya.
Pulau Misterius yang Memiliki Banyak Nama
seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa pulau ini memiliki banyak sekali nama seperti diantaranya Hy-Brasil yang berasal dari nama Breasal. Makna dari nama tersebut yaitu Raja tertinggi dunia dalam sejarah Mitologi Celtic. Kemudian pada tahun 1325, pulau ini dikenal dengan nama Bracile dan berubah kembali pada peta Catalan di tahun 1375 dengan nama Illa de Brasil.
Kemudian pada tahun 1436, muncul kembali pulau dengan nama Insula de Brasil di peta Venesia oleh Andrea Bianco. Kemudian dalam gugusan pulau besar yang ada di Samudera Atlantik, pulau misterius ini dikenal dengan sebutan pulau Mater. Kemudian Brasil ini akhirnya benar benar digunakan pada tahun 1595 di peta Ortelius yang dibuat oleh Mercator. Namun lokasi dari pulau tersebut selalu berubah-ubah seiring berjalannya waktu.
Proses Pencarian Pulau Hy-Brasil di dalam Dongeng
Semakin banyaknya yang merasa penasaran, akhirnya John Jay Jr melakukan perjalanan pada tahun 1480 ke Bristol, Inggris untuk bisa menjelajahi pulau ini dengan tangan kosong setelah berlayar selama 2 bulan. Kemudian pada tahun 1481 terdapat kapal lainnya bernama Trinity dan George yang berlayar ke Bristol untuk bisa menemukan Hy-Brasil namun sayangnya gagal.
Hal mengejutkan terjadi pada tahun 1497 dimana diplomat Pedro de Ayala melakukan perjalanan ke Spanyol dibawah Monarki Katolik menyatakan bahwa berhasil menemukan keberadaan pulau misterius ini. Tidak berhenti disitu, setelah 2 abad kemudian atau tepatnya di tahun 1674, kapten Skotlandia bernama John Nisbet mengaku bahwa menemukan pulau tersembunyi ini pada saat melakukan perjalanan dari Perancis ke Irlandia.
Mereka mengaku bahwa disana bertemu dengan sosok laki laki tua bijak yang memberinya perak dan emas. Namun anehnya, kapten menyatakan bahwa pulau ini hanya dihuni oleh kelinci hitam dan penyihir misterius yang berada di kastil batu besar. Perjalanan berikutnya dilakukan oleh kapten Alexander Johnson juga menemukan Hy-Brasil dan membenarkan pernyataan Nisbet
Ketika orang yang ingin menemukan pulau ini selalu mengalami kegagalan, akhirnya Kartografer menempatkan pulau ini di sebagian besar peta. Ketika terlihat untuk terakhir kalinya, kawasan ini disebut dengan Rock Brasil di tahun 1865. Penampakan terakhir dari pulau ini berhasil diabadikan oleh Robert O’Flaherty dan TJ Westropp pada tahun 1872.
Westropp menyatakan bahwa dirinya sudah mendatangi kawasan Pulau Hy-Brasil sebanyak 3 kali dan sangat tertarik sehingga membawa keluarganya untuk ikut melihat. Dalam perjalanan tersebut, keluarga ini melihat pulau yang kemudian secara perlahan menghilang entah kemana.
Mitos atau Legenda Hy-Brasil
Sebenarnya terdapat banyak mitos yang berkembang tentang Pulau Hy-Brasil ini. beberapa mitos tersebut diantaranya ada yang menyatakan bahwa pulau ini merupakan rumah bagi para dewa ilmu pengetahuan Irlandia. Selain itu, Ada juga yang menyatakan bahwa kawasan ini merupakan tempat bagi para pendeta atau biksu untuk mempelajari peradaban kuno agar bisa menciptakan peradaban maju.
Bahkan terdapat juga beberapa orang yang meyakini bahwa St Breadn merupakan pulau yang hilang ini. dalam sebuah insiden yang terjadi di Hutan Rendlesham menyatakan bahwa terdapat pesawat aneh mendarat di daratan luar pangkalan militer AS yang diduga dari pulau tersembunyi. Sersan Inggris mengaku telah menyentuh pesawat tersebut dan setidaknya menerima 16 halaman kode biner yang di telepati ke pikirannya.
Setelah itu sersan menuliskan kode tersebut dan koordinatnya menunjuk ke pulau tersembunyi yang misterius ini. koordinat tersebut terbilang sangat spesifik seperti yang dibuat oleh Kartografer kuno. Koordinat lain dari kode yang diberikan tersebut juga menunjukkan ke arah Garis Nazca dan juga Piramida Giza.
Koordinat dari Brasil ini kemudian kembali tercantum pada tahun 8100. Meskipun kawasan pulau yang tersembunyi Hy-Brasil ini kalah populer dari Atlantis, namun nyatanya lebih terdeteksi dan terdokumentasi pada peta dan banyak saksi yang menemukannya. Legenda mungkin merupakan cerita yang diwariskan dari generasi ke generasi sejak berakhirnya zaman es terakhir, ketika permukaan laut turun.
Saat ini, Anda sudah tidak bisa menemukan nama Pulau Hy-Brasil ini di peta manapun dan sudah tidak tercatat dalam sejarah. Sejarawan menganggap bahwa kemunculan pulau tersebut merupakan kesalahan identitas. Meskipun begitu, masih banyak yang merasa penasaran dengan pulau ini dan masih diperdebatkan. Apakah Anda menjadi sebagian orang yang percaya dengan keberadaan pulau ini? cobalah untuk terus mencari tahu hingga menemukan titik terangnya.