Pantai Marina Semarang menawarkan pesona eksotis dengan beragam wahana seru yang cocok untuk liburan keluarga.
Harga Tiket: Rp 5.000, Jam Operasional: 06.00-18.00 WIB, Alamat: Tawangsari, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah; Map: Cek Lokasi |
Pantai Marina Semarang merupakan salah satu wisata hits semarang yang dapat anda kunjungi bersama keluarga. Keindahannya cukup menakjubkan, bentangan laut lepas terlihat jelas.
Ombaknya relatif tenang seperti halnya pantai di Jawa pada umumnya. Bagian tepinya dihiasi batu karang yang sekaligus menjadi tanggul untuk memecah ombak.
Wisata Bahari ini tidak pernah sepi pengunjung setiap harinya. Selain karena keindahan alam yang disajikan, alasan lain yakni terdapat beberapa wahana seru yang ditawarkan.
Ada dua lokasi utama yang dapat anda pilih selama berkunjung, yakni di tepi pantai yang berpasir putih atau yang berbatasan dengan jalan pedestrian.
Daya Tarik yang Dimiliki Pantai Marina Semarang

Daya tarik Pantai menakjubkan ini membuatnya banyak dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah. Tidak hanya warga lokal saja yang memenuhi wisata hits ini, namun juga mereka yang datang jauh dari luar kota karena penasaran dengan berbagai hal menarik yang dimiliki.
1. Pantai dengan Ombak Relatif Tenang
Seperti yang disebutkan tadi, karakteristik Pantai Marina di Semarang ini termasuk tenang. Artinya, jarang ada ombak tinggi datang seperti halnya lautan di perairan Jawa pada umumnya.
Kondisi ini tentu dianggap menarik, karena pengunjung dapat melakukan berbagai aktivitas air. Misalnya berenang hingga ke tengah pantai, atau hanya sekedar bermain air di tepian.
2. Tersedia Wahana Seru
Selain ombak yang tenang dan ideal untuk berbagai aktivitas air, Pantai Marina Semarang juga menawarkan beberapa wahana permainan seru.
Jet sky misalnya, anda dapat keliling menggunakan perahu khusus dengan kecepatan tinggi. Jika ingin yang lebih santai, pilih wahana perahu yang mengantarkan anda berkeliling pantai.
3. Menawarkan Spot Foto Ideal
Bagi yang hobi fotografi, pantai ini pantas dikunjungi karena menawarkan berbagai spot ideal. Sebut saja dermaga yang menjorok ke laut, biasanya dijadikan wisatawan sebagai spot utama.
Di sekitar dermaga ini terdapat perahu dan jetski yang bersandar, anda dapat mengambilnya sebagai latar belakang agar hasilnya lebih cantik.
4. Tempat Terbaik Menyaksikan Sunset
Semakin lengkap daya tarik yang dimiliki Pantai Marina Semarang karena merupakan tempat ideal untuk menyaksikan sunset.
Keindahan matahari terbenam ini selalu dinantikan meski terjadi setiap hari. Cahaya jingga-nya seolah menghipnotis, semakin menakjubkan saat menyentuh permukaan air laut yang warnanya sedikit kehijauan.
Alamat dan Rute Menuju Lokasi

Selain daya tarik yang disebutkan diatas, alasan wisatawan berkunjung yakni karena lokasinya strategis. Ada juga dari mereka yang sebenarnya tidak ada niat, namun tetap berkunjung saat melintas.
Dari Alun-alun Semarang tidaklah jauh, hanya 9 kilometer dan dapat ditempuh selama 15 menit menggunakan kendaraan bermotor.
Alamat Pantai Marina berada di Jalan Yos Sudarso, Komplek PRPP, Tawangsari, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Gunakan Jalan Pantura sebagai rute utama, kemudian lanjutkan hinga ke Jalan Villa Marina. Dari titik ini, manfaatkan petunjuk jalan hingga tiba di kawasan wisata. Anda dapat bertanya pada warga apabila masih ragu.
Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional
Cukup siapkan 5.000 rupiah untuk membeli tiket masuk, anda dapat menikmati semua keindahan dan pesonanya hingga puas. Tidak ada perbedaan harga antara usia dewasa dan anak-anak.
Saat weekend dan hari kerja pun sama, tidak ada perbedaan harga tiket masuk. Tambahan biaya untuk retribusi parkir bagi yang membawa kendaraan pribadi.
Perlu diketahui, harga tiket masuk Pantai Marina diatas belum termasuk wahana dan beberapa fasilitas berbayar lainnya. Untuk sewa kapal misalnya, siapkan dana tambahan sebesar 10.000 rupiah.
Jika ingin memacu adrenalin naik jetski, siapkan minimal 250.000 rupiah. Silahkan datang kapan saja karena di sini dibuka setiap hari mulai 06.00 – 17.00 WIB.
Aktivitas yang Menarik Dilakukan

Mengunjungi objek wisata bahari atau pantai sebaiknya bersama keluarga atau pasangan. Bukan tanpa sebab, karena semua aktivitas dijamin lebih seru dan menyenangkan. Berikut adalah beberapa contoh kegiatan yang dapat anda lakukan selama berada di sini!
Mencoba Serunya Wahana Jetski
Anda suka tantangan dan ingin menaklukkannya? Pantai Marina Semarang menyediakan wahana jetski yang dijamin sangat seru.
Dengan kecepatan tinggi, anda pun mengarungi lautan yang cukup luas. Tidak perlu khawatir akan keamanan, karena wahana ini dilengkapi jaket pelampung, anda pun dapat mengajak petugas jika baru pertama mencobanya.
Wisata Kuliner di Tepi Pantai Marina Semarang
Menikmati sajian makanan di rumah pastinya sudah biasa, begitu juga saat di warung jalanan. Bagaimana jika anda ditawari hidangan kuliner yang dapat dinikmati ditepi pantai?
Inilah yang dianggap luar biasa dari Pantai Marina Semarang, apalagi sajian makanannya cukup nikmat. Sambil menikmati hidangan, anda dapat menyaksikan pesona lautan dan juga matahari tenggelam.
Berburu Spot Fotografi
Pantai Marina di Semarang ini tidak banyak menyediakan spot foto, namun spot yang ada dijamin dapat menghasilkan jepretan terbaik. Sebut saja dermaga yang menjorok ke laut berlatar samudera.
Anda pun dapat menggunakan tepi pantai yang dibatasi batu karang sebagai tanggul. Spot yang tidak kalah menawan yakni saat sunset yang terlihat sempurna.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata

Informasi terakhir yang akan kami sampaikan yakni perihal fasilitas yang tersedia. Ini sangat penting untuk menunjang liburan anda.
Fasilitas yang dimaksud diantaranya yaitu area parkir luas, toilet bersih dan nyaman, serta tempat ibadah. Selain itu, ada juga rumah makan dan café, tempat penginapan, serta taman bermain anak.
Wisata yang cukup murah dan layak dijadikan destinasi utama selama liburan yakni pantai. Murah bukan berarti murahan, karena banyak daya tarik yang ditawarkan.
Apa yang kita bahas mengenai Pantai Marina Semarang termasuk salah satunya. Tiket masuknya sangat terjangkau, cocok untuk mengisi liburan bersama keluarga atau pasangan.