Pantai Indrayanti salah satu wisata bahari di Gunung Kidul, Jogja yang menawarkan keindahan alam bak surga. Pantai eksotis dengan hamparan pasir putih yang menawan dan memiliki fasilitas wisata yang memadai.
Harga Tiket: Rp 10.000, Jam Operasional: 24 Jam, Alamat: Ngasem, Sidoharjo, Kec. Tepus, Kab. Gunung Kidul, DI Yogyakarta; Map: Cek Lokasi |
Wisata di Yogyakarta memang tiada duanya, mulai kebudayaan, seni, pendidikan, hingga keindahan pantainya patut diacungi jempol. Banyak sekali hal-hal menarik yang menjadi magnet turis dalam dan luar negeri selalu rindu untuk berkunjung. Kenangan sejarah masa lalu yang tergambar dalam bangunan cagar budayanya adalah bagian dari pesona yang banyak diingat oleh pengunjung yang datang.
Terdapat satu wilayah dengan keindahan bahari yang tiada dua yaitu Gunung Kidul. Pantai Indrayanti begitulah banyak orang mengenal destinasi tersebut. Pemandangan eksotis berpadu dengan kisah mistis menjadi satu keunggulannya. Sehingga tidak heran banyak yang datang berkunjung setiap harinya.
Jika Anda, berada di sekitaran wilayah tersebut tidak ada salahnya untuk singgah sejenak melihat keindahan dan menghapus penat di kepala yang menumpuk. Tentu akan banyak sekali hal menari dan juga kegiatan yang bisa ditemukan.
➥ Tur Sehari Jogja: Pantai Timang, Indrayanti & Pantai Drini
Daya Tarik yang Dimiliki Pantai Indrayanti
Pasir Putih
Daya tarik utama dari tempat ini adalah hamparan pasir putihnya yang luas dan indah. Warna putih dan tekstur yang lembut cocok untuk dijadikan alas bersantai. Berjalan-jalan di sekitarnya juga nyaman untuk dilakukan. Kebersihannya juga sangat terjaga sehingga sangat cocok untuk dijadikan tempat bermain dan aman juga untuk aktivitas bersama anak-anak seperti bermain pasir.
Tebing Karang
Tebing karang menjulang indah di sisi pantai dengan gradasi warna dan tekstur yang memberikan sentuhan eksotis. Cocok dijadikan tempat untuk berfoto atau sekedar untuk dinikmati saat sedang beraktivitas di sekitarnya. Panorama yang ditawarkannya menambah nilai estetika yang berpadu dengan suasana menenangkan yang damai tanpa keributan kendaraan kota besar.
Panorama Sunset
Sunset merupakan hal yang paling banyak memikat setiap orang untuk berkunjung dan menghabiskan sorenya dengan suasana yang romantis di Pantai Indrayanti. Tentu fenomena ini bisa ditemukan di tempat lain, namun sensasi yang ditawarkan tentu berbeda-beda. Jika Anda memang benar-benar pecinta panorama asli dari fenomena alam yang alami, maka singgah di sini adalah pilihan yang paling tepat.
Pemandangan Laut Lepas
Pemandangan laut lepas yang terbentang luas tanpa batas dengan air biru jernih tidak bisa ditolak oleh mata yang memandang. Semua akan disuguhkan kepada Anda saat tiba di pintu masuk. Sesaat setelahnya perasaan lega, tenang dan damai akan menghampiri. Dengan gambaran ini tentu sangat cocok sekali jika Anda ingin merefresh otak dari penat yang menempel akibat beban pekerjaan.
➥ Tur Sehari ke Wisata Bahari Jogja
Wahana Ekstrem di Pantai Indrayanti
Daya tarik lain yang mungkin hanya bisa ditemukan di beberapa destinasi bahari adalah penyediaan wahana Ekstrem. Salah satunya yang bisa Anda temukan adalah jet ski, dengan biaya sewa yang cukup murah. Kondisi ombak yang mendukung, akan memberikan pengalaman berkendara di atas laut lepas yang terbentang begitu luas. Jasa rider profesional juga tersedia untuk para pemula.
Café dan Resto
Bagi Anda yang hobi kulineran spot ini tentu akan menjadi daya tarik utama. pasalnya, di sekitaran lokasi terjejer rapi berbagai resto dan café yang menyediakan olahan makanan lezat dan nikmat. Untuk melakukan hal tersebut tentu diperlukan penganggaran yang baik agar tidak terjadi kebocoran biaya liburan.
Alamat & Rute Menuju Lokasi
Alamat wisata pantai indah ini yaitu di Desa Tepus, Gunung Kidul. Lokasinya juga tidak jauh dengan beberapa destinasi bahari lainnya seperti Sundak, Omandeng, Sadranan, dan juga Ngandong yang berada tepat di bagian timurnya. Deretan wilayah tersebut termasuk jalan yang sering diakses oleh turis yang berkunjung ke Yogjakarta.
Rute yang bisa digunakan bisa dimulai dengan titik pemberangkatan di wilayah pusat kota dengan jarak sekitar 70 km. Akses yang dilewati yaitu jalan Wonosari melalui arus ringroad timur kemudian menuju ke arah Piyungan. Setelah perjalanan tersebut ikuti arah menuju Patuk hingga Wonosari, selanjutnya menuju Karanjerek dan Hargosari. Rute terakhir yaitu menuju Tepus kemudian ikuti petunjuk arahnya.
Anda juga bisa menggunakan jalur akses alternatif melalui daerah Imogiri kemudian lanjutkan menuju Siluk. Setelah itu lanjutkan perjalanan menuju Panggang dan juga Saptosari, kemudian Trowono dan Baron. Dari titik tersebut bisa kemudian melanjutkan ke arah timur dengan jarak sekitar 10 km menuju lokasi pantai Indrayanti.
Bagi Anda yang belum begitu mengenal daerah-daerah tersebut, disarankan untuk memilih rute pertama. Catatan yang harus diperhatikan adalah kesiapan fisik dan performa kendaraan yang akan digunakan. Pasalnya akses jalan yang dilalui memiliki medan yang cukup terjal menaiki tanjakan dan turunan yang cukup curam dan berbahaya.
Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional
Informasi mengenai harga tiket yang dibebankan kepada setiap pengunjung berkisar pada jumlah sekitar Rp 10.000,- saja. Biaya tersebut termasuk murah dan masih bisa dijangkau oleh berbagai kalangan dari macam-macam lapisan masyarakat. Selain itu, Anda tidak akan pernah merasa menyesal dengan melakukan pembayaran tersebut, karena keindahan yang ditawarkan benar-benar akan membius Anda.
Selain jumlah di atas juga terdapat sejumlah tambahan pembayaran yang harus dipersiapkan bagi Anda yang berniat untuk melakukan kunjungan wisata bersama keluarga ke Pantai Indrayanti. Terdapat tarif parkir yang harus dibayarkan dengan rincian Rp 4.000,- untuk kendaraan roda dua dan Rp 15.000,- untuk kendaraan roda empat. Keamanan dan ketersediaan lahan sudah dijamin dengan baik oleh pengelola.
Aktivitas yang Menarik Dilakukan
1. Kulineran
Berwisata dan melakukan banyak kegiatan yang tentunya menguras tenaga pasti akan membuat perut menjadi terasa lapar. Terlebih akses tempuh yang cukup terjal membuat setiap pengunjung ingin segera menyegarkan badan dengan air dan juga makanan nikmat sembari melihat keindahan hamparan laut lepas. Di sana telah tersedia banyak café dan resto yang menjual makanan.
2. Bermain Jet Ski
Wahana Ekstrem yang patut dicoba saat Anda berkunjung ke tempat wisata ini adalah Jet ski. Pengelola juga telah menyediakan penyewaan dengan kisaran biaya yang variatif dimuali dari harga termurah yaitu Rp 25.000,- saja. Jika Anda merasa belum mahir untuk mengendarainya, bukan berarti tidak bisa menikmatinya, karena di sana juga terdapat jasa rider profesional.
3. Melihat Keindahan Sunset
Pemandangan Sunset adalah buruan utama dimanapun dan kapanpun seseorang melakukan kegiatan wisata. Terutama ketika mengunjungi tempat-tempat yang mengusung tema alam sebagai objek yang ditawarkan. Di pantai Indrayanti bisa Anda dapatkan semua pengalaman tersebut. Kesan yang diberikan juga tidak kalah dari yang ada di tempat lainnya.
4. Bermain di Pinggir Pantai Indrayanti
Jika Anda tidak gemar atau tidak pandai berenang, alternatif kegiatan yang bisa dilakukan yaitu bermain pasir di sekitaran bibir pantai. Hamparan luas pasir putih yang bersih dan juga lembut sangat cocok untuk dijadikan tempat menghabiskan waktu terutama bersama anak-anak. Ombaknya juga tidak terlalu bahaya sehingga bisa melakukan aktivitas di sekitarnya.
5. Berfoto-foto
Berwisata tanpa mengabadikan momen dengan berfoto tentu akan terasa kurang. Terlebih kebutuhan untuk update di sosial media menjadi sebuah keharusan di era sekarang. Di sana Anda akan banyak sekali menemukan spot terbaik sebagai latar belakang. Abadikan setiap momen terbaik dengan angel yang pas, agar hasil jepretan yang didapatkan juga layak diupload.
6. Berkemah
Garis pantai yang luas dan luas bisa dimanfaatkan untuk kemudian bermalam bersama dengan membangun tenda. Tentunya semua perlengkapan dan perbekalan yang diperlukan bisa disiapkan dari rumah. Terlebih, warung sekitar juga hanya beroperasi hingga sore saja. Menjemput sunrise dan menikmati pemandangan malam yang sendu ditemani sinar dari rembulan dan bintang.
7. Menikmati Keindahan Laut Lepas
Bagi Anda yang senang dengan pemandangan biru yang menenangkan dari laut lepas, pergi ke pantai Indrayanti adalah pilihan tepat. Tawaran pesona alam yang indah dengan pepohonan hijau yang rindang menambah sejuk suasana. Selain itu gradasi warna air laut yang indah juga menjadi satu nilai tambah, duduk dan berjalan di sekitar adalah cara terbaik menikmati liburan di sana.
Penginapan Murah di Sekitar Pantai
1. OYO 2634 Griya Birowo Syariah
OYO 2634 Griya Birowo Syariah penginapan terdekat yang bisa menjadi rekomendasi bagi Anda yang sedang melakukan perjalanan dari luar kota menuju lokasi wisata Indrayanti. Kamar yang disediakan memiliki fasilitas yang cukup bagus dengan kebersihan dan pemeliharaan yang baik. Untuk menginap biaya yang perlu Anda sediakan sebesar Rp 151.000,- saja per malam.
2. Penginapan Barokah
Penginapan Barokah merupakan alternatif resort yang bisa Anda pilih karena letaknya dekat dengan lokasi. Jarak tempuh yang perlu dilalui sekitar 6.61 kilometer. Jumlah kamar yang disediakan juga terbatas. Jika Anda tertarik untuk menginap di sini, maka perlu menyediakan anggaran tambahan. Sedangkan untuk biaya yang pelu dibayarkan per malamnya Rp 264.807,-.
3. Jaya Wonosari
Berada di jarak terdekat dengan jarak tempuh sejauh 19,88 km dari pantai Indrayanti. Bentuk kamarnya seperti tempat kos. Fasilitas yang ditawarkan lumayan untuk ukuran penginapan standar. Kebersihan dan juga perawatan sarana prasarana yang ada dilakukan dengan sangat baik sehingga sangat nyaman. Harga yang dibandrol untuk menginap semalam Rp 250.000,-.
4. Azana Green Resort
Penginapan ini memiliki pemandangan halaman hijau yang enak dipandang. Jumlah kamar tersedia cukup banyak dengan fasilitas penunjang yang cukup lengkap. Kebersihan dan juga kenyamanan yang ditawarkan sangat terjaga dengan baik. Jika Anda ingin menginap dan atau menyewa salah satu kamar untuk beristirahat selama perjalanan, biayanya adalah Rp 250.000,-.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata
Fasilitas yang dimiliki sudah disediakan dengan lengkap oleh pihak pengelola. Setiap biaya yang didapatkan dijadikan modal untuk perbaikan dan perawatan sarana prasarana yang ada. Jadi Anda tidak perlu khawatir lagi untuk menghabiskan waktu liburan Anda. Karena keamanan dan segala kebutuhan penunjang bisa didapatkan dengan mudah.
Fasilitas penunjang yang dimaksud meliputi musholla, kamar mandi/toilet, tempat parkir, juga termasuk café dan resto. Sedangkan wahana yang disediakan juga lumayan menarik seperti jet ski dan beberapa jenis lainnya. Pembaruan dan penambahan terkait sarana dan prasarana penunjang terus dilakukan guna memberikan kenyamanan bagi pengunjung.
Demikianlah gambaran singkat mengenai hal-hal yang ada di pantai Indrayanti yang bisa dijadikan referensi untuk perencanaan liburan Anda. Akan banyak sekali keunikan, pesona, dan hal-hal mengesankan yang akan mewarnai waktu Anda bersama keluarga ataupun rekan. Tidak ada salahnya untuk mampir, saat sedang melakukan kegiatan darmawisata ke wilayah Yogyakarta.