Sebagai salah satu kota tujuan wisata yang ada di Jawa Timur, Madiun tentu memiliki banyak oleh-oleh khas menarik dan populer yang wajib dibawa pulang.
Jalan-jalan ke tempat wisata tentu tak lengkap jika tidak membawa pulang oleh-oleh. Setiap tempat memiliki jajanan atau kerajinan tertentu yang tidak ada di tempat lainnya. Misal empek-empek khas Palembang, lumpia dari Semarang, atau surabi dari Bandung. Jadi, ketika Anda pergi berwisata, sangat disarankan untuk mencari tahu apa yang istimewa dari lokasi wisata tersebut.
Jika sudah tahu, maka Anda bisa membelinya ketika masih di sana. Seperti jika Anda hendak berlibur ke Madiun, Jawa Timur. Di sana ada banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi. Berbagai tempat wisatanya pun terbuka untuk para wisatawan dari dalam kota maupun luar kota. Nah, Anda bisa memilih sendiri tempat yang ingin dikunjungi di sana.
Jika berwisata ke sana, berikut akan dijelaskan beberapa jajanan yang bisa Anda bawa pulang. Saudara atau teman yang tahu Anda sedang berlibur pun tentu akan senang saat mendapat buah tangan. Jadi, simak daftar oleh-oleh khas dari Madiun berikut ini, sehingga Anda bisa mempersiapkan apa saja yang kira-kira akan dibeli nantinya.
1. Semprong
Jajanan khas pertama yang bisa dibawa pulang adalah semprong. Barangkali makanan satu ini sudah sering dijumpai, apalagi saat lebaran datang. Tapi tahukah Anda bahwa jajanan ini merupakan makanan khas Madiun yang bisa dijadikan oleh-oleh. Rasanya yang manis dan gurih membuatnya beda dari olahan lain yang berasal dari tepung.
Adapun bahan untuk membuatnya yaitu terdiri dari tepung tapioka, gula, air dan juga kelapa. Jika Anda sudah pernah makan semprong, pasti tahu rasanya. Teksturnya yang renyah membuat kue semprong cocok dijadikan teman bersantai. Nah, harganya juga tak mahal, jadi bagi yang suka renyahnya kue ini, jangan lupa beli saat ke Madiun ya.
2. Madumongso
Jajanan khas berikutnya adalah madumongso. Makanan berbentuk seperti dodol ini memiliki rasa manis asam. Teksturnya lengket, sehingga biasanya ada yang dibungkus memakai plastik bening dan dibentuk kecil-kecil. Bahan utama yang dipakai untuk membuatnya adalah ketan hitam. Ketan tersebut nantinya akan dicampur dengan santan dan gula setelah diolah jadi tape.
Jadi rasanya agak asam karena telah melalui proses fermentasi. Anda bisa menemukan jajanan ini dalam bungkus kertas krem warna-warni. Nah, menarik bukan? Jajanan ini bisa Anda temukan di banyak tempat, jadi tak usah khawatir, Anda bisa membelinya di tempat-tempat wisata yang dikunjungi.
3. Brem
Siapa yang tidak tahu brem? Pasti hampir semua orang tahu apa itu brem. Begitu sampai di mulut, rasanya makanan ini akan hilang begitu saja. Jajanan ini bisa dijadikan sebagai buah tangan saat Anda pergi ke Madiun. Rasanya yang enak dan unik akan sangat disukai oleh banyak orang, terutama oleh anak-anak kecil.
Brem ini biasanya berbentuk kotak tipis. Padahal, tekstur awalnya cukup kaku, tapi begitu dimakan pasti akan lenyap. Selain anak-anak, jajan ini juga cocok untuk orangtua yang sudah tidak bisa mengunyah makanan keras. Apalagi saat ini Anda bisa menemukan brem dengan berbagai varian rasa, ada coklat, keju, strawberry, atau rasa original.
4. Kerupuk Puli
Jika Anda menyukai makanan yang gurih, kerupuk puli bisa jadi rekomendasi yang tepat. Krupuk khas Madiun ini bisa Anda bawa pulang untuk oleh-oleh. Kerupuk ini biasanya disebut kerupuk puli atau kerupuk lempeng. Anda bisa membelinya dalam bentuk mentah atau yang sudah digoreng. Jika ingin membeli banyak, ada baiknya untuk mengambil yang mentah, supaya bisa digoreng sendiri.
Di berbagai pusat oleh-oleh Anda pasti akan menemukan krupuk ini. Adapun bahan utama yang dipakai adalah nasi. Nasi tersebut akan dilempengkan, kemudian dijemur. Nah, jika sudah kering dan berwarna kekuning-kuningan, krupuk pun sudah siap digoreng dan dijual.
5. Roti Bluder
Jajanan yang manis dan bisa Anda bawa pulang berikutnya adalah roti bluder. Roti ini cukup populer di Madiun. Makanan satu ini sebenarnya sudah ada sejak sangat lama, dan awalnya merupakan makanan yang dibuat menggunakan resep orang Belanda.
Saat ini, setelah mengalami berbagai perkembangan, roti bluder memiliki banyak varian rasa. Ada varian rasa fruty tam, bluberry, mix match, coklat, keju, abon, kacang, dan masih banyak yang lainnya. Anda juga bisa mendapatkan roti bluder original jika tidak suka yang berasa. Banyak orang menjadikannya sebagai oleh-oleh karena memang roti ini cukup ikonik di Jawa Timur.
6. Sambal Pecel
Oleh-oleh khas yang bisa dibawa pulang selanjutnya adalah sambel pecel. Barangkali Anda sendiri bisa membuatnya di rumah. Namun sambal pecel dari sana tentu akan lebih spesial. Orang-orang yang datang berwisata kebanyakan juga akan membawanya sebagai buah tangan khas Madiun. Citarasanya cukup berbeda dengan sambal pecel kebanyakan.
Bahan-bahan yang digunakan untuk membuatnya juga hampir sama dengan sambal kebanyakan. Seperti kacang, gula jawa, cabai, jeruk, dan bumbu lainnya. Selain pedas, rasa manisnya juga cukup terasa. Nah, Anda tak akan kesulitan menemukan sambal ini karena pasti banyak dijual di toko-toko. Jadi, sisihkan uang untuk membelinya ya.
7. Mimosa Lemon
Mimosa lemon adalah salah satu oleh-oleh khas Madiun dalam bentuk minuman. Minuman ini sangat terkenal di Madiun dan Jawa Timur. Jika Anda pernah mencobanya, pasti sudah tahu bagaimana rasanya. Atau dari namanya mungkin Anda bisa menebak. Rasanya sangat segar dan aromanya hampir mirip dengan saritemu.
Pada zaman dahulu, minuman ini sangat terkenal. Nah, kini minuman ini bisa Anda temukan saat berwisata ke sana dan membawanya pulang. Anda juga dapat menikmati mimosa lemon dengan mencampur es ditambah dengan biji selasih. Di beberapa tempat wisata, Anda akan menemukan orang-orang yang menjual es dengan campuran mimosa lemon ini.
8. Kue Manco
Jajanan manis berikutnya adalah kue manco. Kue ini bisa jadi rekomendasi bagi Anda yang suka dengan olahan ketan. Rasa kue manco manis namun juga cukup gurih. Anda bisa membelinya untuk teman atau saudara di rumah sebagai oleh-oleh. Kue ini sudah ada cukup lama, dan bisa dibilang menjadi kue warisan nenek moyang yang masih eksis sampai saat ini.
Rasa gurih kue manco ini juga berasal dari wijen yang ada di seluruh permukaan kuenya. Jajanan ini dibuat dari olahan ketan, beras, dan juga kacang. Di bagian dalam kue manco ada isian kacang yang terasa manis. Anda bisa menemukan kue ini di mana saja. Selain itu, harganya juga tidak terlalu mahal. Jadi tak usah ragu untuk membeli dan membawanya pulang ke rumah ya.
9. Pentol Corah
Oleh-oleh khas yang recomended berikutnya yaitu pentol corah. Bagi pecinta aci, jajanan satu ini wajib Anda coba. Adapun bahan-bahan pentol corah adalah kanji, tepung terigu, dan juga bumbu-bumbu. Jika ingin lebih nikmat, Anda dapat mencampur pentol corah dengan ceker ayam, atau dengan aneka macam krupuk.
Rasanya yang kenyil dan gurih pasti sangat enak dan cocok untuk dibawa pulang. Anda bisa menikmatinya bersama keluarga di rumah. Harganya pun tak terlalu mahal, biasanya berkisar mulai dari Rp. 5.000 saja. Jadi, jangan lupa menikmati jajanan khas Madiun satu ini saat berwisata ke sana ya.
10. Kue Satu
Jajanan terakhir yang bisa dijadikan buah tangan adalah kue satu. Di sana kue satu banyak dijual di beberapa tempat wisata. Adapun bahan yang digunakan untuk membuat kue ini adalah kacang hijau dan gula pasir. Jadi kue khas Madiun ini memiliki ciri khas rasa kacang hijau.
Nah, jika menyukai jajanan manis dari olahan kacang hijau, kue satu bisa jadi rekomendasi yang tepat untuk Anda. Jadi, sisihkan uang untuk membelinya saat berwisata ke sana ya. Di pusat oleh-oleh atau di tempat wisata yang Anda kunjungi, biasanya akan banyak yang menjual jajanan satu ini.
Itulah beberapa rekomendasi oleh-oleh khas Madiun yang bisa Anda bawa pulang. Selain untuk dinikmati sendiri, Anda bisa membagikannya kepada saudara, teman, atau tetangga. Ada banyak sekali jenis jajanan yang bisa dibeli, baik yang rasanya manis, gurih, atau pedas seperti sambal pecel. Jadi jangan sampai tidak membawa buah tangan apapun saat pulang dari Madiun