Harga Tiket: Rp 25.000, Jam Operasional: 09.30-16.30 WIB, Alamat: Jl. Desa Payung, Teja, Kec. Rajagaluh, Kab. Majalengka, Jawa Barat; Map: Cek Lokasi |
Olahraga tidak dianggap lagi sebagai kebutuhan bagi mereka yang menyukainya. Olahraga bisa menjadi hobi sekaligus hiburan. Apalagi ketika week end tiba. Banyak orang ingin sekedar bersantai di rumah, nongkrong di cafe, jalan-jalan atau bahkan berolahraga baik di indoor ataupun outdoor. Kebanyakan orang melakukan jogging atau lari pagi di ahri libur mereka.
River Tubing atau arum jeram adalah kegiatan yang cocok untuk Anda lakukan bersama teman-teman Anda. Anda akan menghabiskan waktu untuk untuk seru-seruan bermain air dengan mereka. Arum jeram bisa menumbuhkan kekompakan bagi yang melakukkannya. Karena untuk berhasil dalam permainan ini dibutuhkan kerjasama yang baik.
Pilih saja Cikadongdong River Tubing, tempat wisata Majalengka ini menyediakan bagi Anda yang menyukai arum jeram. Bagi Anda yang belum mengetahui objek wisata ini, mari kita kupas apa saja yang ada dan menjadi daya Tarik tempat wisata satu ini.
Daya Tarik dari Wisata Cikadongdong River Tubing
1. Akses Menuju Lokasi Mudah
Cikadongdong River Tubing ini terletak sekitar 35 kilometer dari pusat kota Majalengka tepatnya di kaki gunung Ceramai. Dan untuk menuju destinasi ini cukup mudah karena bisa dapat diakses dengan kendaraan roda dua maupun roda empat.
Namun, untuk roda empat perlu kehati-hatian penuh karena jalannya agak sempit. Jika menggunakan kendaraan umum, Anda bisa menaiki angkot menuju Terminal Rajagaluh, lalu naiki pick up untuk menuju desa Payung. Dan untuk biaya parkir cukup dengan Rp 3.000.
2. Tiket Masuk Cikadongdong River Tubing
Untuk masuk ke area ini untuk sekedar mengunjungi atau ambil foto, tidak ada biaya atau gratis. Dikenakan biaya ketika Anda mau bermain arum jeram. Biaya untuk hari biasa sebesar Rp 25.000 per orang dan untuk week end Rp 25.000 per orang.
Dalam berarum jeram ada 2 pilihan, yakni dengan jarak 350 m dan 1 km. Untuk berarum jeram dengan jarak 1 km ada kententuan tertentu. Ketentuan itu diberlakukan antara 5-13 orang dalam 1 pemberangkatan. Jadi untuk lebih serunya memang datang dengan teman-teman Anda. Harga tiket untuk Anda yang ingin berarum jeram dengan jarak 1 km lebih mahal yaitu Rp 85.000 per orang.
Dengan harga di atas Anda akan mendapatkan helm safety, decker tangan dan kaki, sewa ban dan pelampung untuk berarum jeram. Untuk Anda yang belum pernah melakukan ini, tidak perlu khawatir karena sebelumnya Anda akan mendapat panduan.
Dan untuk biaya dokumentasi sebesar Rp 25.000 per grup Anda bisa dengan tenang berarum jeram tanpa khawatir untuk mendokumentasikan kenangan Anda. Dengan begini Anda hanya harus menikmati asyiknya berarum jeram sementara itu tidak perlu khawatir bakal ada foto-foto keren Anda.
3. Jam Operasional Wisata Arung Jeram
Jika Anda ingin ke Cikadongdong River Tubing, Anda bisa berkunjung di hari Selasa, Rabu, Kamis, Sabtu dan Minggu, mulai dari pukul 09.30 hingga 16.30 WIB. Untuk hari kecuali Hari Jum’at dan Hari Senin tutup.
4. Fasilitas Booking
Untuk Anda yang ingin praktis Anda bisa booking tiket maupun booking makanan. Jika tidak mau ribet masalah bawa bekal Anda bisa booking makanan, terdapat 2 pilihan harga. Ada Rp 45.000 per pack dan Rp 60.000 per pack. Jadi Anda tidak perlu bingung dan ribet menyiapkan bekal.
Untuk Anda yang ingin booking wisata alam eksotis ini bersama teman-teman Anda, Anda bisa mendapatkan contact person melalui website atau melalui sosial media resmi.
5. Bebatuan Ditata Dengan Aman
Bebatuan di sungai Cikadongdong ini ditata dengan melibatkan para ahli, sehingga aman bagi para wisatawan. Selain itu ada tim juga yang bertugas menjaga di spot-spot jeram. Jadi untuk Anda yang belum pernah berarum jeram, jangan khawatir karena keamanan diutamakan di tempat ini.
Untuk 50 m pertama, lintasan arum jeram lAndai, lalu semakin mendalam maka semakin berkelok-kelok. Pada jarak ini tingkatkan kehati-hatian Anda. Tetap fokus dan konsentrasi.
6. Suasana River Tubing yang Asri
Di sungai ini airnya jernih, air ini berasal dari sumber air pegunungan, jadi sudah pasti rasanya dingin. Selain jernih suasananya juga asri karena di bagian tertentu sungai ada yang nyaris tidak terkena sinar matahari. Di sepanjang sungai dikelilingi oleh pepohonan nan rimbun. Meskipun di musim kemarau, air sungai tetap mengalir deras. Jadi Anda bisa datang ke Cikadongdong River Tubing di musim apapun.
Dengan lingkungan yang begitu asri kita harus merawat dengan tetap menjaga kebersihan, membuang sampah pada tempatnya terutama sampah plastik, bukankah plastik tidak bisa diurai oleh tanah. Mari kita jaga alam indah kita ini, alam Indonesia agar tetap asri dan lestari. Biarkan anak cucu kita bisa menikmati Indonesia yang luar biasa akan kekayaan alam ini.
7. Spot Menarik di Cikadongdong River Tubing
Bagaimana tidak, dengan keadaan alam yang sungguh asri Anda bisa berfoto dimana saja yang Anda mau. Dan jangan lupa pilih spot yang paling menarik. Dengan kepiawaian Anda dalam memilih angle foto menjadikan kenangan Anda begitu berkesan.
Berfoto di dekat derasnya air sungai saya kira itu salah satu spot menarik, dengan banyak bebatuan itu akan terlihat lebih alami. Jadi semangat untuk Anda yang suka berfoto.
8. Termasuk Wisata Unggulan di Majalengka
Majalengka memang dikenal mempunyai banyak tempat wisata alam. Cikadongdong River Tubing menjadi salah satu tempat wisata yang unggul di Majalengka. Terbukti bahwa Cikadongdong River Tubing masuk nominasi dengan kategori wisata.
Dengan menjadi salah satu nominasi tentu membuat para pengelola Cikadongdong River Tubing bangga akan prestasinya. Karena memang para wisatawan diutamakan keselamatannya saat berarum jeram.
9. Wisata Arung Jeram Dikelola oleh Penduduk Sekitar
Wisata Cikadongdong River Tubing ini dikelola oleh para muda-mudi daerah setempat. Meski begitu para petugas disertifikasi juga berdedikasi tinggi. Dengan menjadikan tempat wisata ini sebagai tempat wisata yang berkualitas.
Meski Cikadongdong River Tubing ini baru berdiri, namun pengunjungnya bukan hanya warga Jawa Barat saja. Namun para selebritis Indonesia juga banyak yang sudah mencoba berarum jeram di sini.
Itulah mengapa Anda harus mencoba datang dan berarum jeram di Cikadongdong River Tubing. Dengan tiket masuk yang cukup terjangkau, akses jalan mudah, dan yang utama keselamatan wisatawan diutamakan. Baik Anda yang suka berarum jeram maupun Anda yang belum pernah mencobanya, jangan takut mencoba.
Untuk Anda para wisatawan, diharapkan memperhatikan panduan oleh guide. Karena keselamatan menjadi hal yang terpenting. Jangan bergurau hingga melalaikan apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan. Memang bergurau tidak dilarang, namun ingat utamakan keselamatan Anda.
Dapatkan keseruan ini bersama kawan-kawan Anda. Dan ayo uji keberanian Anda dengan menerjang air sungai Cikadongdong yang deras. Jadikan petualangan Anda bersama kawan-kawan Anda yang seru dan berkesan. Selamat mencoba.