Kunjungi Wat Chalong di Thailand yang menyimpan permata spiritual berupa patung Buddha berlapis emas yang menawan dan bangunan dengan arsitektur mengagumkan.
Harga Tiket: Gratis, Jam Operasional: 08.00 AM – 17.00 PM, Alamat: Chalong, Mueang Phuket District, Phuket 83000, Thailand; Map: Cek Lokasi |
Phuket terkenal sebagai destinasi wisata papan atas di Thailand. Kawasannya menyimpan deretan pantai indah, pasar malam, kafe dan restoran, hingga berbagai tempat hiburan. Apalagi ada Bandar Udara Internasional Phuket di bagian utara pulau yang mempermudah wisatawan mancanegara untuk berkunjung.
Saat berlibur ke Phuket, Wat Chalong menjadi destinasi yang tidak boleh anda lewatkan. Sebab kuil Buddha terbesar di pulau ini punya peran penting dalam sejarah Phuket itu sendiri. Sehingga anda bisa belajar lebih banyak tentang sejarah agama Buddha di Phuket hingga cara hidup setempat. Tertarik ? Yuk intip terlebih dahulu seputar informasinya.
Sejarah Wat Chalong
Di daerah Phuket ada sekitar 29 wat atau kuil tersebar dan menjadi saksi bisu dari perkembangan kawasan tersebut. Wat Chalong atau dikenal pula sebagai Wat Chaiyatharam merupakan yang terbesar. Sudah dibangun sejak tahun 1837, penduduk setempat hampir setiap hari selama berabad-abad datang untuk berdoa.
Bahkan salah satu kepala kuil, yakni Luang Por Chaem, dikabarkan memiliki peran penting bagi Phuket. Karena selama masa pertambangan timah, ia menggerakkan warga untuk melawan masyarakat rahasia China (Ang-Yi). Di wilayah kuil, terdapat area khusus untuk menyimpan relik-relik Buddha.
Masyarakat pun percaya bahwa candi sering mengalami banyak keajaiban. Tidak heran jika banyak orang yang datang untuk berdoa setiap harinya. Pengunjung bukan hanya dari masyarakat lokal, tapi banyak pula turis mancanegara yang datang selama liburan mereka untuk belajar tentang agama Buddha orang Thailand.
Daya Tarik yang Dimiliki Wat Chalong
1. Bangunan dengan Struktur Mengagumkan
Wat Chalong Thailand merupakan kompleks kuil dengan banyak bangunan yang memiliki struktur mengagumkan. Di sana ada candi atau stupa setinggi 60 meter yang dibangun untuk melindungi bagian tulang Buddha. Sepotong tulang tersebut dibawa dari Sri Lanka, kemudian diadakan upacara kehormatan yang dipimpin oleh Putra Mahkota Maha Vajiralongkorn untuk menyimpannya.
Stupa di area kuil ini memang menjadi tempat penyimpanan berbagai barang peninggalan jasa sang Buddha. Ada tiga lantai yang dapat anda jelajahi di sana untuk melihat seluruh stupa tersebut. Dari lantai tiga, pemandangan kompleks Wat Chaiyatharam akan terlihat lebih jelas sehingga jangan lupa untuk menikmati keindahan strukturnya dari atas.
2. Ornamen yang Indah
Selain menampilkan bangunan dengan struktur yang mengagumkan, Wat Chalong di Thailand ini juga dihiasi oleh ornamen yang indah pada dinding serta langit-langitnya. Aneka lukisan yang menggambarkan momen penting perjalanan kehidupan Buddha bisa anda saksikan di sana. Khususnya di The Grand Pagoda dengan tema kisah hidup Buddha.
Saat berada di area tersebut, tidak perlu panik apabila mendengar ledakan petasan yang keras. Karena sesekali petasan akan terdengar dari wadah semacam oven yang berada tidak jauh dari The Grand Pagoda. Warga sekitar melakukan kebiasaan tersebut sebagai bentuk rasa terimakasih atas permohonan mereka yang dikabulkan.
3. Patung Buddha Berlapis Emas
Para warga yang datang ke kuil utama biasanya mempersembahkan bunga teratai ke patung Buddha untuk mencari berkah. Selain itu mereka juga akan menempelkan kertas-kertas emas ke patung sehingga patung Buddha menjadi berlapis emas. Selain patung Buddha berlapis emas, ada juga patung Luang Poh Chuang dan Luang Poh Gleum yang merupakan kepala biara kuil.
Ketika anda melihat-lihat di bangunan utama yang ada patungnya ini, anda pasti bisa menemukan pengunjung lain yang melakukan berbagai ritual. Seperti mempersembahkan lilin, melemparkan Ciamsi atau Siem-Si yang merupakan stik ramalan nasib, dan masih banyak lagi.
Alamat dan Rute Menuju Lokasi
Wat Chalong terletak di 70 Desa No. 6, Jalan Chao Fah Tawan Tok, Chalong, Distrik Mueang Phuket, Phuket, Thailand. Lokasinya berjarak sekitar 8 kilometer dari pusat kota atau sekitar 6 kilometer dari Big Buddha, yang merupakan landmark populer lainnya di Phuket. Anda bisa menemukannya di sisi kiri jalan ketika menyusuri sepanjang Jalan Chao Fah Nok dari Central Phuket Floresta Shopping Mall.
Untuk menuju kuil, anda bisa menggunakan taxi atau tuk-tuk sebagai moda transportasi. Tuk-tuk adalah pilihan tepat apabila ingin lebih murah, apalagi anda masih bisa menawar harga untuk mendapatkan kesepakatan terbaik. Dan tidak ada salahnya apabila ingin meminta supir menunggu, supaya tidak sulit mencari transportasi untuk kembali ke pusat kota.
Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional
Bagi yang ingin berkunjung ke Wat Chalong di Thaliand, kuil ini dapat dikunjungi secara cuma-cuma alias gratis. Anda tidak akan dipungut biaya untuk masuk ke dalamnya. Namun tidak semua bagian kuil terbuka untuk umum, beberapa bangunan digunakan untuk sembahyang bagi anggota kerajaan sehingga tidak dibuka bagi pengunjung umum.
Disarankan untuk tidak mengenakan sepatu yang terlalu mahal saat berkunjung untuk menghindari kehilangan akibat tertukar dengan pengunjung lain. Sebab cuacanya tidak terlalu terik dan pengunjung pun tidak terlalu penuh pada jam tersebut.
Aktivitas yang Menarik Dilakukan
Menjelajah Kompleks Kuil
Memiliki banyak bangunan dengan struktur yang mengagumkan, tentu anda wajib menjelajah kompleks Wat Chalong Thailand ini. Apalagi beberapa bangunan boleh dimasuki oleh pengunjung umum, jadi jangan sampai melewatkan kesempatan ini. Ketika memasuki ruang khotbah dan candi, pastikan anda melepaskan alas kaki.
Jadi sebaiknya tidak memakai sepatu mahal untuk berjaga-jaga apabila orang lain salah mengambilnya. Selain itu pastikan anda mengenakan pakaian yang sopan saat memasuki kompleks Wat Chalong. Ini dilakukan untuk menghormati orang-orang yang sembahyang di sana.
Melihat Bangunan Wat Chalong dari Ketinggian
Bangunan kuil Buddha terbesar ini akan tampak semakin indah dan jelas apabila dilihat dari atas ketinggian. Jadi jangan lupa untuk naik sampai lantai tertinggi di lantai tiga untuk menyaksikan pemandangan tersebut. Saat naik menuju lantai tiga, anda pun bisa sekaligus menjelajahi seluruh stupa hingga melihat langit-langit dengan lukisan fresko yang menceritakan kisah sang Buddha.
Waktu terbaik untuk berkunjung adalah saat Imlek, karena biasanya ada Festival Wat Chalong yang dilangsungkan. Festival digelar selama delapan hari berturut-turut dan menawarkan suasana yang meriah. Sehingga kompleks kuil akan semakin cantik pada momen tersebut.
Berburu Foto
Dengan semua keindahan kuil di depan mata, tentu kurang afdol rasanya jika tidak sekaligus berburu foto. Anda bisa mengumpulkan banyak foto liburan estetik saat berkunjung kemari. Namun perlu diketahui bahwa beberapa bagian dari kuil dilarang difoto, seperti bangunan tempat menyimpan jenazah karena merupakan bangunan sakral.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata
Masih aktif digunakan sebagai tempat beribadah bagi umat setempat, Wat Chalong Thailand punya fasilitas layaknya kuil pada umumnya. Anda bisa menemukan lilin untuk persembahan, stik ramalan nasib, kertas ramalan masa depan, dan masih banyak lagi.
Jadi bukan fasilitas wisata, tapi kebanyakan adalah fasilitas untuk umat yang ingin melakukan ibadah di kuil. Sebab pada dasarnya Kuil Chalong atau Wat Chaiyatharam memang bukan ditujukan untuk wisata, meskipun pengunjung umum boleh masuk untuk melihat-lihat.
Selain memiliki banyak wisata seru dan indah, Phuket menyimpan sejarah panjang dengan deretan kuil berusia lebih dari 100 tahun sebagai saksi bisu. Termasuk di antaranya Wat Chalong yang menjadi kuil terbesar di Phuket. Kuil ini masih aktif digunakan sebagai tempat ibadah sekaligus destinasi wisata. Jadi jangan lupa masukkan ke dalam list kunjungan saat liburan ke Phuket!