Harga Tiket: Rp 5.000, Jam Operasional: 08.00-15.00 WIB, Alamat: Malalak Barat, Kec. Malalak, Kab. Agam, Sumatera Barat; Map: Cek Lokasi |
Sebagian besar pelancong mungkin belum mengetahui Malalak yang merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Agam, terlebih pelancong dari luar daerah Sumatera Barat. Padahal kecamatan ini memiliki banyak air terjun dengan pesonanya yang eksotis, Air Terjun Langkuik Tinggi namanya. Tidak tanggung-tanggung, ada sekitar 17 air terjun di satu kecamatan ini.
Bayangkan saja, hanya dari satu kecamatan yang tidak terlalu luas, terdapat 17 air terjun dengan karakteristik dan keindahannya masing-masing. Meskipun termasuk kecamatan termuda, hal ini tidak menghalangi kiprahnya di kancah pariwisata. Dengan keindahan dan panorama alamnya secara keseluruhan, tidak terlalu mengherankan jika nantinya menjadi terkenal.
Untuk saat ini saja, wisatawan yang datang setiap bulannya semakin bertambah. Ini tidak lepas dari kecanggihan teknologi, dimana mudah sekali mengakses informasi yang terkait pada eksotisme air terjun. Pengunjung yang datang kebanyakan dari kalangan pemuda baik pria maupun wanita. Objek wisata di Agam ini tidak cocok bagi anak-anak dan lansia.
Daya Tarik yang Dimiliki Air Terjun Langkuik Tinggi
Air Terjun Langkuik Tinggi berada di lereng Gunung Singgalang yang juga sering dijadikan destinasi wisata alam. Berkunjung ke sini dijamin tidak rugi, pasalnya banyak sekali daya tarik yang dimiliki. Meski medan yang harus ditempuh berat dan sangat lama, hal ini justru menjadi daya tariknya.
1. Perjalanan Seru Menuju Lokasi Wisata
Perjalanan menuju lokasi air terjun tidaklah mudah, melainkan termasuk kategori sangat sulit. Tanjakan terjal di lengkapi bebatuan wajib dilewati jika ingin melihat pesonanya. Akses jalan yang masih berupa tanah pasti licin ketika turun hujan. Itulah sebabnya tidak disarankan mengunjungi Air Terjun Langkuik Tinggi pada musim hujan.
Sebelum proses perjalanan, biasanya wisatawan menanyakan dulu pada warga setempat. Demi keselamatan dan kenyamanan, sebaiknya anda lakukan juga tips ini. Pada umumya, warga dan pengelola menyarankan untuk meninggalkan lokasi ketika cuaca tidak mendukung. Di sini sering kali cuaca berubah dengan sangat cepat, maka diperlukan kewaspadaan.
Perjalanan dimulai dari gerbang masuk menuju ke persawahan dan ladang warga yang tampak hijau bersemi. Tidak lama kemudian memasuki area kerapatan hutan dengan vegetasi hijau dari pepohonan dan cokelat dari batangnya. Di sinilah tracking menuju Air Terjun Langkuik Tinggi yang sebenarnya.
Meski terkesan horor, namun selama perjalanan ditemani rindangnya pohon yang menyejukkan. Belum lagi adanya suara indah dan merdu dari kicauan burung, juga tidak lupa hewan lain yang menjadi penghuni pedalaman hutan ini. Oleh sebab medan yang kurang bersahabat, disarankan menggunakan alas kaki yang nyaman dan tahan kondisi.
Medan yang berat bukan hanya dari kerapatan hutan dan akses jalan yang sebagian besar menanjak, wisatawan juga wajib menyeberang derasnya aliran sungai. Terdapat batu sungai yang menonjol, biasanya dimanfaatkan pengunjung sebagai pijakan selama menyeberang. Pengelola dibantu warga setempat juga menyediakan tali sebagai pegangan untuk keselamatan.
2. Rangkaian Air Terjun
Air Terjun Langkuik Tinggi bukanlah satu-satunya air terjun yang ditemukan di sini. Selama perjalanan menuju lokasi wisata utama, wisatawan bakal menemukan tiga rangkaian air terjun lainnya. Kecantikan dan eksotisme nya tidak kalah dengan air terjun utama, mereka yang datang pun menyempatkan diri mengabadikan momen di masing-masing air terjun.
Air Terjun Karak Pipiak, itulah nama air yang jatuh dari atas ketinggian pertama yang dijumpai selama perjalanan. Jaraknya sekitar 700 meter dari lokasi pertama masuk, waktu yang dibutuhkan sekitar 30 menit. Waktu ini tergantung dari kecepatan berjalan kaki dan menaklukkan medan yang mendaki serta seringkali licin.
Sekitar 200 meter dari lokasi air terjun yang pertama, Air Lubuk Bara Angin sudah menanti kedatangan wisatawan yang bernyali. Medan yang harus dilalui semakin berat, lebih banyak bebatuan daripada tanah licin. Untuk bisa sampai ke Air Terjun Langkuik Tinggi, pengunjung wajib melintasi aliran sungai yang cukup deras karena debit air yang tinggi.
Sedangkan untuk air terjun ketiga berjarak kurang lebih 200 meter dari air terjun sebelumnya. Debit airnya sangat tinggi, aliran arus yang melewati sungai pun sangat tinggi. Pengunjung tidak disarankan melintasi sungai demi keselamatan. Meskipun harus berjalan menanjak bertanah licin, sepertinya akses ini lebih baik karena lebih aman.
3. Eksotisme Air Terjun Langkuik Tinggi
Lelah dan penat selama perjalanan terbayar lunas ketika tiba di Air Terjun Langkuik Tinggi. Pesonanya indah, bahkan jauh lebih indah dari rangkaian air terjun sebelumnya. Tinggi air terjun utama ini sekitar 100 meter dengan debit air yang tinggi. Suara gemuruh dari air yang jatuh ke kolam jelas terdengar dari jarak beberapa puluh meter.
Bahkan untuk tempias air dapat dirasakan percikannya dari jarak 20 meter. Air terjun ini tidak cocok dijadikan aktivitas berenang karena pusaran air di kolam sangat berbahaya. Untuk bermain air saja tidak masalah, namun harus dilakukan di jarak yang aman. Wisatawan yang datang biasanya mengambil jarak 15 meter diatas batuan.
Eksotisme Air Terjun Langkuik Tinggi semakin terlihat karena di sebelahnya terdapat beberapa air terjun kecil. Hampir di semua bagian tebingnya tertutup rimbunnya pohon dari tanaman liar. Hijau dan menyejukkan pun sangat terasa di sini. Adanya batuan alam yang berukuran besar menjadikannya semakin cantik dan penuh pesona.
Alamat dan Rute Menuju Lokasi
Perjalanan lama ternyata tidak hanya ditempuh selama perjalanan kaki dari lokasi parkir. Selama berkendara pun lumayan lama jika posisi anda saat ini berada di kabupaten Agam. Jarak dari salah satu kabupaten di Sumatera Barat tersebut sekitar 50 kilometer, butuh waktu hampir 2 jam untuk ampai di lokasi parkir Air Terjun Langkuik Tinggi.
Tetapi apabila anda datang dari Bukittinggi, jaraknya tidak begitu jauh, hanya sekitar 30 kilometer dengan waktu tempuh 1 jam lebih. Dari Bukittinggi, anda hanya perlu mengarahkan kendaraan menuju ke Jalan Padang Lua Maninjau. Selanjutnya mengikuti jalan utama hingga menuju Jalan Sicincin – Malalak dan temukan gerbang masuk.
Rute bagi yang datang dari Kabupaten Agam juga tidak jauh berbeda, yakni menuju ke Jalan Padang Lua Maninjau. Namun sebelumnya, anda harus menyusuri Sungai Maninjau dengan mengakses sepanjang Jalan Manijau – Lubuk Basung. Supaya tidak tersesat pastikan anda menuju ke arah Malalak Barat, Kecamatan Malalak, Kabupaten Agam, Sumatera Barat.
Harga Tiket Masuk Objek Wisata
Air Terjun Langkuik Tinggi dikelola secara swadaya oleh warga sekitar. Jadi untuk tiket masuknya saat ini masih sangat terjangkau, anda hanya perlu menyiapkan uang sebesar 5.000 rupiah untuk satu orang. Bagi yang membawa sepeda motor, ada tambahan retribusi parkir sebesar 2.000 rupiah, dan untuk mobil 5.000 rupiah.
Biaya lain yang dibutuhkan pastinya adalah guide. Meskipun tidak wajib, namun alangkah baiknya jika anda menggunakan jasa pemandu supaya tidak kesasar. Terlebih untuk biayanya sendiri sangatlah murah, hanya 10.000 rupiah per orang. Dengan adanya pemandu, liburan semakin seru dan keamanannya lebih terjamin.
Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Air Terjun Langkuik Tinggi
Dari sebagian ulasan Air Terjun Langkuik Tinggi di atas, sebenarnya anda dapat membayangkan aktivitas apa saja yang menarik di sini. Selain tracking yang panjang dan menantang, berikut adalah aktivitas yang dapat dilakukan dan dijamin seru!
1. Susur Sungai
Menyusuri sepanjang aliran sungai sangat menarik dilakukan di sini. Sungainya dipadati dengan batuan, tampak jelas riak kecil bergelombang dengan arus yang sangat kuat. Pastikan bahwa pemandu mengizinkan sebelum aktivitas ini, atau anda dapat mengambil akses jalan yang aman supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
2. Mandi dan Bermain Air
Pantang pulang sebelum basah, itulah setidaknya semboyan yang harus ditanamkan jika mengunjungi Air Terjun Langkuik Tinggi. Tidak ada wisatawan yang tidak tergoda dengan kesegaran airnya. Mandi yang dimaksud di sini bukanlah berenang, namun di tepi sungai sambil bermain air. Ambil jarak yang aman, setidaknya yang arusnya agak lemah.
3. Bersantai Menikmati Pesona Alam
Sebagian orang menganggap bahwa bersantai bukanlah aktivitas. Sebenarnya tidak demikian, bersantai juga termasuk aktivitas yang menarik di sini. Apalagi dengan pesona alamnya yang indah, suara deburan Air Terjun Langkuik Tinggi menjadikan suasana semakin tenang dan mendamaikan pikiran.
4. Mengabadikan Momen
Belum lengkap rasanya jika tidak jepret sana jepret sini ketika mengunjungi air terjun cantik di Agam ini. Semua spot di sini menyajikan pesona alam yang indah. Terlebih, ada banyak air terjun yang cocok dijadikan latar belakang foto. Silahkan pilih yang terbaik, namun disarankan mengabadikan semua karena masing-masing memiliki karakteristik berbeda.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata
Oleh sebab lokasi Air Terjun Langkuik Tinggi jauh di pedalaman hutan dengan satu-satunya akses berjalan kaki, tidak ada fasilitas umum yang ditemukan di lokasi. Fasilitas hanya didapatkan di pintu masuk, yakni berupa parkir dan toilet. Di lokasi air terjun, fasilitas yang ada hanya papan petunjuk dan tali yang digunakan sebagai bantuan menyeberang sungai.
Itulah informasi yang dapat kami sampaikan mengenai pesona alam dari salah satu objek wisata alam di Agam, tepatnya di Kecamatan Malalak. Mengingat, medan yang berat dan butuh waktu panjang menuju ke Air Terjun Langkuik Tinggi, anda pun harus menyiapkan fisik prima. Bawa juga perlengkapan memadai, termasuk perbekalan yang cukup.