Nuart Sculpture Park di Bandung adalah destinasi wisata edukasi favorit dengan Gallery Nuart Building yang memamerkan karya seni patung luar biasa dalam suasana artistik
Harga Tiket: Rp 50.000, Jam Operasional: 09.00–17.00 WIB, Alamat: Ciwaruga, Kec. Parongpong, Kab. Bandung Barat, Jawa Barat; Map: Cek Lokasi |
Jawa Barat ialah salah satu Provinsi yang dengan berbagai macam wisata yang menarik. Wisata ini meliputi pantai, curug, kuliner maupun wisata edukasi lainnya. Salah satu rekomendasi kali ini adalah wisata edukasi, terkhusus bagi anda pecinta seni dapat mengunjungi wisata kali ini yaitu Nuart Sculpture Park di Bandung Barat.
Tempat tersebut adalah hasil gallery buatan yang dimiliki oleh seorang seniman terkenal di Bandung bernama Nyoman Nuarta. Seniman berkelas internasional ini menciptakan karya seni dari proses memahat dengan menjadi sebuah karya sebuah patung. Terdapat berbagai karya patung pahatannya di gallery.
Selain memiliki karya patung, seniman ini juga menyelipkan arti filosofi dari hasil karyanya itu dengan makna yang tersirat. Anda dapat belajar dari setiap arti makan patung karyanya. Untuk lebih jelasnya, berikut ada beberapa ulasan menarik mengenai gallery seni Nuart Sculpture Park, Yuk simak!
➥ Tiket Masuk Bumi Pancasona Sport Club
Daya Tarik yang Dimiliki Nuart Sculpture Park
Pesona Gallery Nuart Sculpture Park
Pesona gallery tak lepas dari pendirinya. Nuart Sculpture Park merupakan gallery yang menyimpan banyak hasil karya dari seniman Nyoman Nuarta. Seniman tersebut adalah seorang seniman yang sudah berkelas internasional dengan beberapa hasil karya yang mendunia.
Awal mula karir seniman dalam berkarya sampai mendunia karena hasil dari kemenangannya di lomba patung kemerdekaan tahun 1979. sejak saat itu Nyoman sudah menjadi terkenal dan diakui dalam berkarya. Nyoman juga tetap aktif mengikut berbagai organisasi seni patung.
Nuart Sculpture Park memiliki luas lahan sekitar 3 hektar. Kawasan gallery ini membentuk seperti taman. Oleh karena itu selain menikmati hasil karya seniman internasional, anda juga akan menikmati keindahan alam yang masih asri di lokasi luar ruangan dengan pemandangan hijau.
Gallery Nuart Building
Pada bagian dalam galeri terdiri dari 2 lantai dengan luas 1000 meter persegi yang memiliki pesona yang berbeda tetapi tetap dalam satu kesatuan. Pada lantai 1 terdapat berbagai macam patung-patung karya seniman Nyoman Nuarta. Lantai 1 adalah lantai khusus dari hasil karya seniman yang memiliki keunikan.
Di lantai 1 Nuart Sculpture Park juga terdapat sebuah potret foto berupa dokumentasi pembuatan patung yang terkenal yaitu patung Garuda Wisnu kencana. Selain potret dokumentasinya, disisi sebelahnya bahkan terpampang patung yang terkenal itu lengkap dengan proses pembuatannya.
Selanjutnya, di lantai 2 terdapat pameran hasil karya-karya seniman lain yang dipajang saat hari-hari khusus seperti saat digelar pameran ataupun kegiatan seni lainnya. Selain hasil karya seniman lain, beberapa juga terdapat hasil karya Seniman Nyoman. Patung yang dibuat beliau memiliki makna-makna yang indah.
Selain memahat patung-patung, seniman Nyoman juga memberikan beberapa makna indah dari hasil visualisasi karyanya, oleh karena itu selain menikmati keindahan karya yang menakjubkan, pengunjung juga dapat menikmati makna yang tersirat di dalamnya.
Beberapa karya terkenalnya yang dipajang di lantai 2 galeri seperti patung-patung yang memvisualisasikan proses kelahiran dari bayi, anak-anak, remaja, dewasa awal, dewasa tengah, dewasa akhir, lanjut usia sampai mempunyai cucu kembali. Patung-patung ini memiliki makna yang berkesan seperti tentang makna kehidupan.
Galeri ini juga menyediakan tempat khusus untuk belajar membuat karya seni. Pengunjung dapat menikmati proses demi proses yang terjadi melalui ilustrasi, bahkan disediakan khusus kelas belajar bagi pengunjung yang ingin menghasilkan karya seni dari memahat.
Sculpture Park
Galeri ini memiliki luas sekitar 3 hektar. Selain menampilkan keindahan karya seni di dalam galeri. Pengunjung juga akan dimanjakan oleh pemandangan di luar galeri. Saat memasuki lokasi Nuart Sculpture Park terhampar beberapa patung-patung yang dipamerkan di sepanjang kawasan.
Patung-patung tersebut memiliki makna-makna yang berbeda, seperti patung yang terkenal yaitu patung Drupadi. Patung yang dulunya pernah dijadikan film ini memiliki bentuk yang menggambarkan 3 makhluk yaitu 1 sosok makhluk dengan wajah yang menyeramkan ditambah dengan gigi yang tajam seperti sebuah wajah setan.
Sedangkan 2 sosok lainnya digambarkan dengan wajah manusia. Dari patung tersebut memiliki makna yang dalam yaitu patung ini memiliki arti bahwa adanya kisah sepasang muda mudi yang memaksakan hubungan terlarang sampai melahirkan anak yang tak seharusnya dikehendaki sehingga memaksa muda mudi ini untuk aborsi.
➥ Cek Tiket Kidcity Trans Studio Mall Bandung
Selain patung tersebut, ada juga beberapa patung lainnya yaitu patung yang bertema Nightmare, Patung bernama Trap, patung dengan Man anda cosmos serta patung yang memiliki nama Waiting.
Sepanjang perjalanan pemandu akan menjelaskan asal usul pembuatan patung serta makna filosofis di setiap patung tersebut.
Di sekitar Galeri selain menampilkan berbagai macam patung hasil karya seniman Nyoman Nuarta, pengunjung juga akan disuguhkan dengan pemandangan luar galeri yang indah. Pemandangan khas menghijau dengan tumbuhan-tumbuhan yang hidup dengan subur. Selain tanaman terdapat juga beberapa bunga.
Alamat dan Rute Menuju Lokasi
Wisata edukasi dengan menampilkan karya seni yang khas ini berada di Jawa Barat, tepatnya terletak di Jalan Sutra Duta Raya No. L6 Ciwaruga Kecamatan Parongpong Kabupaten Bandung Barat, Kota Bandung. Lokasi galeri ini sangat strategis dari titik kota.
Rute perjalanan menuju ke lokasi wisata dapat anda tempuh dengan mengikuti jalur jalan raya saja. Tidak membutuhkan waktu yang lama untuk berkunjung ke wisata, hanya sekitar 35 menit di perjalanan sampai ke lokasi dengan jarak tempuh sekitar 10 kilometer.
Untuk lebih aman, pengunjung dapat menggunakan aplikasi google maps di sepanjang perjalanan agar perjalanan tidak tersesat. Selain itu selama masa pandemic covid, tetap mematuhi protokol kesehatan dengan selalu memakai masker dan membawa hand sanitizer.
➥ Periksa Promo Hotel di Bandung
Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional
Wisata edukasi dengan menampilkan karya-karya seni internasional ini hanya memiliki harga tiket yang dibanderol dengan harga senilai Rp 50.000 per orang dewasa dan untuk anak-anak dibanderol dengan harga senilai Rp 25.000 per anak. Tetap biaya ini belum termasuk biaya aktivitas pengunjung makan di N cafe.
Selain itu bagi yang ingin kursus khusus memahat di galeri dengan para seniman hebat anda akan membayar biaya lebih khusus untuk kursus. Kursus ini dilakukan cocok untuk pemula yaitu diajari dari awal proses pembuatan sampai teknik-teknik pembuatan yang benar.
Adapun untuk waktu operasionalnya, Nuart Sculpture Park dibuka dari Hari Rabu sampai dengan Hari Minggu pada pukul 09.00 WIB pagi sampai dengan pukul 17.00 WIB sore hari. Galeri ini tutup pada Hari Senin dan Hari Selasa. Anda dapat datang di waktu tersebut dengan puncak waktu padatnya pengunjung di pagi hari.
Aktivitas yang Menarik Dilakukan
1. Berkeliling Kawasan
Pengunjung dapat berkeliling kawasan Nuart Sculpture Park baik di dalam maupun di luar. Terdapat banyak pemandangan yang menarik untuk dilihat, beberapa yaitu pemandangan hijau taman yang indah selain itu tentunya anda akan melihat berbagai hasil karya seniman internasional ini.
Semua karya seniman di pajang di berbagai kawasan secara menyeluruh, seperti di bagian depan, tengah, belakang kawasan dan utamanya di dalam galeri langsung. Galeri yang memiliki 2 lantai ini menyajikan keindahan yang menarik selain memandang karya seniman Nyoman, anda juga dapat menyaksikan karya lainnya.
2. N Cafe
Setelah berkeliling, pengunjung dapat beristirahat di N Cafe. Cafe yang merupakan restoran ini menyajikan berbagai menu andalan khas bali. Selain khas bali, restoran ini juga menyediakan menu-menu khas daerah setempat. Anda dapat menyantap makanan dan minuman di cafe ini.
Selain menyajikan makanan, cafe ini juga memiliki spot yang bagus. Dari cafe anda dapat melihat seluruh bagian kawasan galeri baik yang luar maupun di dalam. Menarik bukan? Memandangi pemandangan khas dari patung yang menyatu dengan alam yang menarik.
3. Spot Foto
Kawasan Nuart Sculpture Park memiliki spot pemandangan yang baik, sayang rasanya kalau lupa untuk diabadikan. Banyak spot menarik yang bagus seperti pemandangan dari patung-patung yang terpampang atau beberapa lukisan yang indah. Anda dapat berfoto secara gratis.
Selain berfoto selfie ataupun dengan keluarga. Terdapat juga beberapa yang mengambil foto prawedding dengan spot pemandangan nuart. Spot ini tentu sangat menarik dan unik. Berfoto dengan pasangan bersama patung-patung yang memiliki nilai-nilai filosofis.
4. Tempat Craft Boutique
Kegiatan ini cocok bagi anda yang ingin membeli oleh-oleh. Uniknya, oleh-oleh tersebut bukan kuliner makanan melainkan kenang-kenangan miniatur karya dari seniman Nyoman Nuarta dan seniman lainnya. Miniatur dengan berbagai macam pilihannya ini dapat anda beli dengan harga yang ekonomis.
Adapun untuk jadwal operasionalnya tempat ini dibuka dari Hari Senin sampai dengan Hari Minggu pada pukul 09.00 WIIB pagi sampai dengan pukul 18.00 WIB sore hari. Kegiatan ini sangat wajib untuk anda lakukan dengan membeli kenang-kenangan merupakan hal yang sangat berkesan bagi sebagian orang.
5. Bersantai di Nuart Sculpture Park
Setelah lelah berkeliling, anda dapat bersantai di berbagai tempat-tempat kawasan Nuart Sculpture Park. Kawasan ini juga menyediakan beberapa kursi dan meja untuk para wisatawan beristirahat sambil menikmati keindahan wisata edukasi ini.
6. Melihat Ruang Workshop
Ruang ini merupakan ruang khusus kerja seniman Nyoman Nuarta. Namun, sayangnya ruang ini hanya dibuka untuk wisatawan umum pada akhir pekan saja. Di dalam ruangan selain menikmati para seniman berkarya, anda juga dapat berinteraksi langsung mencoba membuat karya bahkan ikut kursus khusus di kawasan Nuart.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata
Kawasan Nuart Sculpture Park ini memiliki fasilitas yang cukup memadai dan sangat baik. Ada area khusus parkir untuk para wisatawan dengan penjagaan yang ketat oleh petugas. Selain itu, tersedia juga toilet-toilet khusus untuk pria dan wanita.
Terdapat juga beberapa kursi dan meja untuk para pengunjung yang beristirahat. Wisata ini juga menyediakan tempat khusus membeli oleh-oleh dari miniatur karya seniman.
Selain itu, tersedia juga restoran untuk pengunjung yang lapar. Tak kalah penting, fasilitas utama yang didapat adalah melihat berbagai pameran patung-patung yang dipajang di sepanjang kawasan.
Demikianlah ulasan mengenai Nuart Sculpture Park. Wisata edukasi ini sangat menarik untuk dikunjungi terlebih bagi anda pecinta seni, tidak salahnya bukan menjadikan ini sebagai destinasi selanjutnya untuk didatangi di akhir pekan?